Repository Universitas Andalas

ABROGATION AS A DEVICE TO MAINTAIN THE IDENTITY OF JAMAICAN AS SEEN IN MICHAEL SMITH'S POEMS : POST-COLONIAL STUDIES

Rudhani, Harven (2008) ABROGATION AS A DEVICE TO MAINTAIN THE IDENTITY OF JAMAICAN AS SEEN IN MICHAEL SMITH'S POEMS : POST-COLONIAL STUDIES. Other thesis, Fakultas Sastra.

[img]
Preview
PDF (ABROGATION AS A DEVICE TO MAINTAIN THE IDENTITY OF JAMAICAN AS SEEN IN MICHAEL SMITH'S POEMS : POST-COLONIAL STUDIES) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (430Kb) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul "Abrogasi Sebagai Alat Untuk Mempertahankan Identitas Masyalakat Jamaika Seperti Yang Terlihat Dalam Puisi-Puisi Michael Smith: Sebuah Kajian Sastra Paskakolonial." Analisis yang dilakukan pada skripsi ini adalah mengenai bentuk bahasa Inggris standar yang ditolak penggunaannya oleh masyarakat Jamaika, atau bahasa yang diabrogasi, sebagai bentuk perlawanan terhadap penjajah guna membangun identitas mereka. Proses penolakan atau abrogasi tersebut disampaikan melalui tema-tema perlawanan yang terdapat pada puisi-puisi Michael Smith. Abrogasi itu sendiri telah menghasilkan bahasa baru bagi bangsa Jamaika. Selain itu analisis mengenai abrogasi yang dapat membangun identitas juga dilihat dari segi sejarah bangsa Jamaika. Pada skripsi ini penulis menggunakan teori abrogasi dan diaspora dalam kajian paskakolonial oleh Bill Aschroft, Gareth Griffith dan Hellen Tiffin. Selain itu penulis juga merujuk kepada esensi bahasa dalam kajian paskakolonial. Dalam pengumpulan data dan referensi penulis melakukan penelitian kepustakaan berupa pengrunpulan buku-buku dan artikel yang berkaitan dengan topik analisis. Kemudian penulis menggunakan metode kualitatif dengan mengambil beberapa kutipan sebagai pembuktian yang mendukung hasil analisis penulis. Selanjutnya hasil analisis tersebut dipaparkan secara deskriptif. Dari analisis akhir penulis menemukan bahwa dalam puisi-puisi karya Michael Smith terjadi dua bentuk abrogasi yaitu abrogasi dalam bentuk diksi dan abrogasi dalam bentuk struktur kalimat. Kedua hal tersebut sangat berbeda dengan bahasa Inggris standar. Selain itu, abrogasi tersebut terjadi karena adanya usaha untuk memberitahukan pembaca tentang bahasa Jamaican Patois (Patwa) sebagai bentuk perlawanan terhadap penjajah melalui ideologi bahasa untuk mempertahankan identitas mereka. Dari bahasa Inggris yang diabrogasi penggunaannya lahirlah sebuah varian baru dari bahasa itu sendiri yang dinamakan Nation Language.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Unit atau Lembaga: Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Inggris
Depositing User: Haryoshi Utami
Date Deposited: 18 Apr 2011 02:08
Last Modified: 12 Oct 2011 03:53
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/10959

Actions (login required)

View Item View Item