Repository Universitas Andalas

Aplikasi Komputer Akuntansi Dalam Penyusunan Laporan Keuangan Pada Dayat Cellular

Djabat, Rholly HN (2008) Aplikasi Komputer Akuntansi Dalam Penyusunan Laporan Keuangan Pada Dayat Cellular. Other thesis, Politeknik Universitas Andalas.

[img]
Preview
PDF (Aplikasi Komputer Akuntansi Dalam Penyusunan Laporan Keuangan Pada Dayat Cellular) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (596Kb) | Preview

Abstract

Laporan keuangan merupakan alat utama untuk mengkomunikasikan informasi keuangan yang bermanfaat bagi penggunanya. Kemajuan teknologi telah mempengaruhi dunia usaha untuk mengelola data keuangannya dengan menggunakan program komputer. Laporan keuangan merupakan bagian akhir dari proses pelaporan keuangan. Laporan keuangan suatu perusahaan dapat disusun baik secara manual atau dengan menggunakan program komputer akuntansi. Salah satu program komputer yang dapat menampilkan laporan keuangan adalah Microsoft Access, dimana program ini memiliki fasilitas dan kemampuan untuk menyimpan dan menampilkan kembali informasi dengan tampilan yang unik dan menarik yang dituangkan ke dalam suatu bentuk file database tunggal, yang mana di dalam file database ini data dibagi ke dalam ruang yang lebih luas lagi. Program ini dapat diaplikasikan dalam pembuatan laporan keuangan sebuah perusahaan. Dayat Cellular merupakan perusahaan dagang yang bergerak dalam bidang penjualan Accessories Handphone. Toko yang semenjak berdiri belum pernah menyusun laporan keuangan ini dapat menggunakan Microsoft Access dalam menyusun laporan keuangannya. Toko bisa menampilkan Laporan Laba Rugi, Laporan Perubahan Ekuitas, dan Neraca dengan tampilan yang unik dan bisa dihasilkan dalam waktu yang cepat dan tepat.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Unit atau Lembaga: UNSPECIFIED
Depositing User: masanori sari ariningsih
Date Deposited: 19 Apr 2011 02:03
Last Modified: 04 Oct 2011 02:34
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/11241

Actions (login required)

View Item View Item