Repository Universitas Andalas

Perkecambahan Dan Pertumbuhan Benih Padi (Oryza sativa L.) Varietas Batang Piaman Dengan Herbisida Berbasis Auksin (DMA-6)

Burlis, Desmalinda (2008) Perkecambahan Dan Pertumbuhan Benih Padi (Oryza sativa L.) Varietas Batang Piaman Dengan Herbisida Berbasis Auksin (DMA-6). Other thesis, Fakultas MIPA.

[img]
Preview
PDF (Perkecambahan Dan Pertumbuhan Benih Padi (Oryza sativa L.) Varietas Batang Piaman Dengan Herbisida Berbasis Auksin (DMA-6)) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (337Kb) | Preview

Abstract

Penelitian tentang Perkecambahan dan Pertumbuhan Benih Padi (Oryza sativa L.)Varietas Batang Piaman Dengan Herbisida Berbasis Auksin (DMA-6) telah dilakukan di Laboratorium Teknologi Benih, Fakultas Pertanian dan Rumah Kaca Jurusan Biologi, FMIPA, Universitas Andalas, Padang dari bulan April sampai Juli 2008. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian beberapa konsentrasi DMA-6 yang diberikan secara pra tumbuh atau diberlakukan pada benih padi dan untuk mendapatkan konsentrasi yang memberikan pengaruh baik terhadap perkecambahan dan pertumbuhan benih padi. Enam (6) konsentrasi herbisida (0, 10, 20, 30, 40 dan 50%) DMA-6 disusun menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dan 4 ulangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua konsentrasi yang diuji tidak mempengaruhi perkecambahan padi. Pertumbuhan padi optimum dapat dihasilkan pada konsentrasi 20%, dan berpengaruh buruk bila konsentrasi ditingkatkan. Maka dari itu, 20% DMA-6 merupakan konsentrasi yang berpeluang digunakan sebagai Zat Perangsang Tumbuh (ZPT) dan diberikan sebagai Purna tumbuh.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Unit atau Lembaga: Fakultas MIPA > Biologi
Paca Sarjana > Doktor > Fakultas MIPA > Biologi
Fakultas MIPA > Biologi
Depositing User: masanori sari ariningsih
Date Deposited: 19 Apr 2011 08:41
Last Modified: 03 Oct 2011 07:58
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/11734

Actions (login required)

View Item View Item