Repository Universitas Andalas

ANALISIS KONSISTENSI PERENCANAAN DAN PENGANGGARAN BIDANG PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH DI KABUPATEN SOLOK SELATAN

Octavianti, Rini (2008) ANALISIS KONSISTENSI PERENCANAAN DAN PENGANGGARAN BIDANG PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH DI KABUPATEN SOLOK SELATAN. Masters thesis, Program Pascasarjana.

[img]
Preview
PDF (ANALISIS KONSISTENSI PERENCANAAN DAN PENGANGGARAN BIDANG PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH DI KABUPATEN SOLOK SELATAN) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (865Kb) | Preview

Abstract

Penelitian ini terkait dengan upaya Pemerintah Daerah Kabupaten Solok Selatan sebagai daerah pemekaran yang baru terbentuk berdasarkan undang-undang nomor 38 tahun 2003 untuk meningkatkan sumberdaya manusia sebagai pengelola pembangunan melalui pendidikan yang berkualitas di Kabupaten Solok Selatan. Dalam rangka mewujudkan pendidikan yang berkualitas telah dijabarkan dalam bentuk dokumen perencanaan dan penganggaran. Dokumen tersebut harus terjamin konsistensinya, yang merupakan salah satu penilaian yang dilakukan pemerintah baru-baru ini dalam penyampaian Rancangan Peraturan Daerah (RANPERDA) tentang APBD tahun anggaran 2008. Masalah penelitian ini adalah apakah dokumen perencanaan dan penganggaran bidang pendidikan mampu menjawab permasalahan pendidikan dasar dan menengah di Kabupaten Solok Selatan dan apakah terdapat konsistensi perencanaan dan penganggaran bidang pendidikan dasar dan menengah di Kabupaten Solok Selatan. Metode analisis yang dipakai adalah Analisis SWOT serta penyusunan Matrik Konsolidasi Perencanaan dan Penganggaran (MKPP). Hasil wawancara serta observasi lapangan menunjukkan permasalahan internal dapat diurai antara lain; partisipasi pendidikan, alokasi anggaran pendidikan, kualitas dan kuantitas tenaga kependidikan. nilai ujian nasional, sarana dan prasarana dan peranan dinas pendidikan. Sedangkan permasalahan eksternal antara lain; komitmen stakeholder terkait pendidikan, kebijakan pemerintah bidang pendidikan, perubahan kondisi ekonomi, partisipasi masyarakat. Penyusunan MKPP dengan integrasi dari dua dokumen yang saling berkaitan yakni ; Analisis antara dokumen RPJPD dengan RPJMD kurang menunjukkan konsistensi. Secara kuantitatif hanya sekitar 50% program-kegiatan di RPJMD sinkron dengan program-kegiatan di RPJPD, Analisis antara dokumen RPJMD dengan Renstra SKPD- Dinas Pendidikan konsistensi digambarkan dengan angka sekitar 75%, Analisis antara dokumen Renstra SKPD dengan Renja SKPD menunjukkan konsistensi dengan angka 100%. Analisis konsistensi perencanaan dan penganggaran dokumen Renja dan APBD bidang Pendidikan Dasar berdasarkan sinkronisasi nomenklatur dan deviasi budgeting, terdapat program dan kegiatan yang konsisten adalah sekitar 60%. Sedangkan program dan kegiatan yang tidak konsisten adalah sekitar 40%. Untuk bidang Pendidikan Menengah analisis konsistensi perencanaan dan penganggaran dokumen Renja dan APBD berdasarkan sinkronisasi nomenklatur dan deviasi budgeting. terdapat program dari kegiatan yang konsisten adalah sekitar 25%. Sedangkan program dan kegiatan yang tidak konsisten adalah sekitar 75%.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Unit atau Lembaga: UNSPECIFIED
Depositing User: Haryoshi Utami
Date Deposited: 19 Apr 2011 08:40
Last Modified: 06 Oct 2011 02:46
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/11742

Actions (login required)

View Item View Item