Repository Universitas Andalas

Pengaruh Umur dan Tinggi Pemotongan Rumput Raja (Pennisetum purpupoides) terhadap Kecernaan Fraksi Serat dan Karakteristik Cairan Rumen secara In-vitro

Febrina, Novie (2008) Pengaruh Umur dan Tinggi Pemotongan Rumput Raja (Pennisetum purpupoides) terhadap Kecernaan Fraksi Serat dan Karakteristik Cairan Rumen secara In-vitro. Masters thesis, Program Pascasarjana.

[img]
Preview
PDF (Pengaruh Umur dan Tinggi Pemotongan Rumput Raja (Pennisetum purpupoides) terhadap Kecernaan Fraksi Serat dan Karakteristik Cairan Rumen secara In-vitro) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (528Kb) | Preview

Abstract

Rumput raja (king grass) merupakan salah satu rumput unggul yang banyak dikenal petani peternak karena mempunvai potensi yang besar untuk dikembangkan di Indonesia. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh tinggi dan umur pemotongan rumput raja serta interaksinya terhadap kecernaan in-vitro NDF, ADF, selulosa dan hemiselulosa serta karakteristik cairan rumen )pH, NH3-N dan VFA) setelah melalui pemotongan awal umur 45 hari setelah tanam (HST). Penelitian dilaksanakan dari bulan Agustus 2001 sampai dengan bulan Januari 2002 di Kebun Penelitian dan Pengembangan Peternakan dan di Laboratorium Gizi Ruminansia Fakultas Peternakan Universitas Andalas. Materi yang digunakan adalah stek rumput raja, pupuk dan peralatan untuk pengolahan tanah sampai panen serta alat-alat laboratorium. Penelitian ini menggunakan Rancangan Faktorial dalam RAK (3x3) dengan 3 kelompok. Parameter yang diukur adalah kecernaan NDF, ADF, selulosa, hemiselulosa, produksi VFA, NHr- N dan nilai pH. Dari hasil penelitian diperoleh: 1. Semakin tinggi pemotongan rumput raja memperlihatkan peningkatann kecernaan NDF, ADF, selulosa, hemiselulosa, produksi NH3-N dan nilai pH rumput raja. 2. Semakin lama umur pemotongan rumput raja menyebabkan menurunnya kecernaan NDF, ADF, selulosa, hemiselulosa, produksi NH3-N rumput raja secara in-vitro tetapi meningkatkan produksi VFA dan nilai pH. 3. Kecernaan fraksi serat dan karakteristik cairan rumen yang optimal didapatkan pada tinggi pemotongan 15 cm dari permukaan tanah pada umur 40 hari setelah pemotongan pertama (45 HST).

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Unit atau Lembaga: Paca Sarjana > Strata 2 > Peternakan
Depositing User: Haryoshi Utami
Date Deposited: 19 Apr 2011 09:05
Last Modified: 04 Oct 2011 04:26
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/11767

Actions (login required)

View Item View Item