Repository Universitas Andalas

THE TRANSLATOR'S STRATEGIES IN TRANSLATING IMPLICIT MEANING IN HARRY POTTER AND THE PRISONER OF AZKABAN MOVIE SUBTITLE

Arman, Arman (2008) THE TRANSLATOR'S STRATEGIES IN TRANSLATING IMPLICIT MEANING IN HARRY POTTER AND THE PRISONER OF AZKABAN MOVIE SUBTITLE. Other thesis, Fakultas Sastra.

[img]
Preview
PDF (THE TRANSLATOR'S STRATEGIES IN TRANSLATING IMPLICIT MEANING IN HARRY POTTER AND THE PRISONER OF AZKABAN MOVIE SUBTITLE ) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (404Kb) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul Strategi Penerjemah dalam menerjemahkan Makna Implisit pada versi film Harry Potter and the Prisoner of Azkaban Karya J. K. Rowling. Objek penelitian ini adalah kalimat-kalimat yang mengandung makna implisit pada film tersebut yang diambil dari teks dalam bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia. Kalimat yang mengandung makna implisit diambil sebagai data dan dianalisis dengan menggunakan metode deskriptif komparatif. Makna implisit yang dimaksud terdiri dari tiga jenis yaitu makna referensial implisit, makna organisasional implisit, dan makna situasional implisit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi yang diterapkan oleh penerjemah dalam menerjemahkan makna implisit dari bahasa sumber (Bahasa Inggris) ke dalam bahasa sasaran (Bahasa Indonesia). Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) makna implisit harus diterjemahkan secara eksplisit apabila sistem dalam bahasa sasaran mengharuskannya, namun (2) makna implisit dapat juga diterjemahkan secara eksplisit apabila sistem bahasa sasaran memungkinkannya, yang terakhir adalah (3) makna implisit harus diterjemahkan eksplisit jika menyebabkan ambiguitas makna dalam hasil terjemahannya. Berdasarkan temuan ini, juga dapat disimpulkan bahwa latar belakang pengetahuan sosial budaya seorang penerjemah sangat menentukan kualitas penerjemahan makna implisit situasional karena hal ini erat kaitannya dengan perbedaan unsur-unsur budaya antara bahasa sumber dan bahasa sasaran.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Unit atau Lembaga: Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Inggris
Depositing User: Haryoshi Utami
Date Deposited: 21 Apr 2011 23:56
Last Modified: 06 Oct 2011 02:58
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/12076

Actions (login required)

View Item View Item