Repository Universitas Andalas

EFEKTIVITAS KEWENANGAN PEMERINTAH KECAMATAN SEBAGAI PERANGKAT DAERAH (Studi : kasus tarik menarik kewenangan antara pemerintah Kecamatan & Nagari setelah keluarnya UU No. 32/2004 di Kecamatan Lubuk Alung)

Susanta, Harry Rekonfu (2008) EFEKTIVITAS KEWENANGAN PEMERINTAH KECAMATAN SEBAGAI PERANGKAT DAERAH (Studi : kasus tarik menarik kewenangan antara pemerintah Kecamatan & Nagari setelah keluarnya UU No. 32/2004 di Kecamatan Lubuk Alung). Other thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

[img]
Preview
PDF (EFEKTIVITAS KEWENANGAN PEMERINTAH KECAMATAN SEBAGAI PERANGKAT DAERAH (Studi : kasus tarik menarik kewenangan antara pemerintah Kecamatan & Nagari setelah keluarnya UU No. 32/2004 di Kecamatan Lubuk Alung)) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (460Kb) | Preview

Abstract

Dengan dikeluarkannya UU No. 32 Tahun 2004 tentang pemerintahan daerah, maka terdapat beberapa perubahan yang mengatur tentang kedudukan dan kewenangan pemerintahan pada level Kecamatan, khususnya terdapat pada pasal 120, 126 dan 127 yang mengatur tentang kewenangan dan tugas pemerintahan kecamatan. Perubahan ini telah memicu terjadinya perebutan kewenangan antara lembaga kecamatan dengan lembaga pemerintahan di bawahnya yang dalam skripsi ini adalah pemerintah Kecamatan Lubuk Alung; dengan Pemerintahan Nagari Lubuk Alung. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dua pertanyaan yakni; 1) Apa dampak dari diberlakukannya UU No 32/2004 bagi Pengelolaan Pemerintahan Kecamatan di Kecamatan Lubuk Alung?; 2) Bagaimana efektivitas kinerja Kecamatan Lubuk Alung sebagai perpanjangan tangan Bupati, setelah diberlakukannya UU No. 32/2004 tersebut? Untuk memfokuskan penelitian ini, peneliti menetapkan pemerintahan Kecamatan Lubuk Alung sebagai lokasi penelitian karena banyak persoalan-persoalan pemerintahan yang tumpang tindih dalam pelaksanaan program Kecamatan dan program Nagari. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif yang bertujuan untuk mendeskripsikan beberapa perubahan yang terjadi setelah pemberlakuan UU No 32 tahun 2004 dan melihat sejauh mana perubahan itu berpengaruh pada efektivitas pemerintahan kecamatan di dalam pelaksanaan fungsi dan wewenangnya sebagai sebuah instansi pemerintahan. Kerangka dasar teorinya adalah Konsep Otonomi daerah yang terdapat pada UU No.32 Tahun 2004 dan Teori Efektivitas. Unit analisisnya adalah institusi dengan teknik pemilihan informan memakai teknik purposive sampling. Pengumpulan datanya diperoleh dengan cara wawancara dan studi dokumentasi. Adapun uji keabsahan datanya dilakukan dengan Triangulasi data. Dari Penelitian yang dilakukan, ternyata ditemukan berbagai macam perubahan-perubahan yang dialami oleh pemerintahan kecamatan khususnya mengenai kewenangan teritorial, dimana kecamatan saat ini hanya merupakan perangkat daerah bertugas sebagai administrator pemerintahan. Berdampak langsung pada kinerja Pemerintahan Kecamatan di Lubuk Alung adalah kurang efektif dalam pelaksanaan program-program kerja apalagi yang terkait dengan koordinasi dengan pemerintahan Nagari Lubuk Alung.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: J Political Science > JA Political science (General)
Unit atau Lembaga: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik
Depositing User: Haryoshi Utami
Date Deposited: 01 May 2011 00:54
Last Modified: 11 Oct 2011 03:03
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/12213

Actions (login required)

View Item View Item