Rafika, Meutia (2008) PENGARUH pH TERHADAP FOTOKATALISIS AIR OLEH SERBUK TiO2 NANOPARTIKEL DENGAN ADANYA KALIUM IODIDA DALAM PEMBENTUKAN GAS HIDROGEN. Other thesis, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam.
|
PDF (PENGARUH pH TERHADAP FOTOKATALISIS AIR OLEH SERBUK TiO2 NANOPARTIKEL DENGAN ADANYA KALIUM IODIDA DALAM PEMBENTUKAN GAS HIDROGEN)
- Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication. Download (538Kb) | Preview |
Abstract
Salah satu metode yang bisa dipakai unluk memproduksi gas hidrogen dari air adalah metode fotokimia. Dalam penelitian ini dilakukan fotolisis air dengan menggunakan material semikonduktor TiO2 nanopanikel sebagai fotokatalis dan kalium iodida sebagai sacrificial agent untuk mengoptimalkan produksi gas hidrogen. Pada penelitian ini juga dipelajari pengaruh pH terhadap produksi gas hidrogen dengan cara memvariasikan pH larutan sampel yang akan difotolisis. Proses fotolisis dilakukan dengan menggunakan lampu UV dengan panjang gelombang 254 nm. Jumlah gas hidrogen yang dihasilkan diukur berdasarkan pergerakan gelembung sabun pada buret yang dipasang secara horizontal. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa volume maksimum gas hidrogen yang dihasilkan dari fotolisis air adalah pada pH=1,14. Dari penelitian juga dapat disimpulkan bahwa suasana larutan (asam, netral dan basa) dan ukuran partikel dari fotokatalis yang digunakan berpengaruh terhadap jumlah gas hidrogen yang dihasilkan. Uji nyala dilakukan terhadap gas hidrogen dengan mengamati perubahan tinggi nyala lilin, sedangkan uji amilum juga dilakukan untuk membuktikan terbentuknya I2 dalam proses fotokatalisis.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QD Chemistry |
Unit atau Lembaga: | Fakultas MIPA > Kimia Paca Sarjana > Doktor > Fakultas MIPA > Kimia Fakultas MIPA > Kimia |
Depositing User: | Haryoshi Utami |
Date Deposited: | 05 Jun 2011 23:44 |
Last Modified: | 10 Oct 2011 03:09 |
URI: | http://repository.unand.ac.id/id/eprint/14295 |
Actions (login required)
View Item |