Repository Universitas Andalas

RANCANG BANGUN DAN UJI TEKNIS KOMPOR BRIKET DENGAN MENGGUNAKAN BAHAN BAKAR BRIKET KULIT KAKAO

Aulia, Yola (2008) RANCANG BANGUN DAN UJI TEKNIS KOMPOR BRIKET DENGAN MENGGUNAKAN BAHAN BAKAR BRIKET KULIT KAKAO. Other thesis, Fakultas Teknologi Pertanian.

[img]
Preview
PDF (RANCANG BANGUN DAN UJI TEKNIS KOMPOR BRIKET DENGAN MENGGUNAKAN BAHAN BAKAR BRIKET KULIT KAKAO) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (586Kb) | Preview

Abstract

Penelitian yang berjudul "Rancang Bangun dan Uji Teknis Kompor Briket dengan Menggunakan Bahan Bakar Briket Kulit Kakao" telah dilakukan di bengkel program Studi Tenik Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Andalas Padang, pada bulan Desember 2009 sampai Februari 2010. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang bangun kompor briket, melakukan uji teknis dan analisa ekonomi. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen dengan tiga perlakuan dan tiga kali ulangan. Pengujian yang dilakukan terhadap lubang udara masuk yang dibuka pada kompor. Perlakuan udara masuk dibuka tiga (100% dibuka), perlakuan kedua yaitu dibuka dua lubang udara masuk (66,7% dibuka) dan perlakuan ketiga yaitu satu lubang udara dibuka (33,3 % dibuka). Hasil penelitian menunjukkan bahwa waktu pendidihan air tercepat pada perlakuan I yaitu 20,33 menit, dengan bahan bakar terpakai terbesar 0,37 kg/jam. Energi briket 1.103,6 kkal, energi output 71 kkal dan kapasitas energi terbesar 209,54 kkal/jam. Laju perpindahan panas terbesar pada perlakuan I dengan radiasi 21.3 watt, konveksi 22,2 watt dan konduksi 448,0 kW. Biaya pokok terendah perlakuan I sebesar Rp 21,71/kkal, BEP tertinggi perlakuan I sebesar 406,145 kkal/thn. Nilai NPV, IRR, dan B/C Ratio terbesar perlakuan III yaitu NPV Rp. 14.370.202, IRR 23,24 %,dan B/C ratio 1,428. Dari analisa tersebut, alat masak kompor berbahan briket kulit kakao yang sudah dirancang bangun memenuhi kelayakan usaha. Secara fungsional kompor briket tersebut sudah bisa direkomendasikan dan dapat digunakan dengan baik.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Unit atau Lembaga: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknik Pertanian
Depositing User: Haryoshi Utami
Date Deposited: 10 Jul 2011 05:33
Last Modified: 06 Oct 2011 03:58
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/15431

Actions (login required)

View Item View Item