Repository Universitas Andalas

Adaptasi Penduduk Lokal Kotamadya Padang terhadap Perubahan Tata Guna Lahan

Hanandini , Dwiyanti and Afrizal, Afrizal and Pramono, Wahyu (2008) Adaptasi Penduduk Lokal Kotamadya Padang terhadap Perubahan Tata Guna Lahan. Project Report. Universitas Andalas. (Unpublished)

[img]
Preview
PDF (Adaptasi Penduduk Lokal Kotamadya Padang terhadap Perubahan Tata Guna Lahan) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (373Kb) | Preview

Abstract

Upaya untuk mengembangkan kota Padang salah satunya dilakukan dengan menciptakan daerah-daerah pertumbuhan baru melalui pembangunan berbagai sarana dan prasaran ekonomi (Pramono, 1992). Upaya tersebut bersentuhan dengan penduduk lokal yang sudah lama menggarap tanah tersebut untuk memenuhi kebutuhannya, karena tanah mereka perlu dibebaskan untuk keperluan pembangunan. Akibatnya, penduduk setempat kehilangan sumber kehidupannya yang bertumpu kepada tanah. Dalam kondisi seperti itu, para penduduk setempat dipaksa untuk beralih ke sektor nonpertanian. Penelitian ini mengkaji adaptasi penduduk lokal Kotamadya Padang yang lahan pertaniannya telah dialihfungsikan untuk kepentingan pembangunan di Kotamadya padang. Penelitian ini bersifat eksploratif, dengan memakai teknik pengumpulan data melalui observasi dan wawancara berstruktur. Unit analisis penelitian adalah individual. Perubahan tata guna lahan pertanian menjadi pemukiman di kelurahan Jati Rawang mempunyai implikasi terhadap perubahan jenis pekerjaan penduduk lokal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hanya sebagian kecil penduduk lokal yang masih bekerja sebagai petani. Sementara itu sektor nonpertanian yang dimasuki oleh penduduk lokal adalah sektor nonformal berskala kecil. Sulitnya penduduk lokal memasuki sektor formal nampaknya berhubungan dengan rendahnya pendidikan formal yang dimilikinya. Disamping itu rendahnya pendidikan formal tersebut nampaknya tidak begitu diimbangi dengan pendidikan keterampilan. Penduduk lokal kebanyakan tidak mempunyai keterampilan khusus. Hal itu menyebabkan sektor informal yang dimasukinyapun hanya sektor yang sebenarnya masih berhubungan dengan karakteristik pekerjaan lamanya yaitu bertani.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Unit atau Lembaga: Lembaga Penelitian Unand
Depositing User: Haryoshi Utami
Date Deposited: 24 Oct 2011 01:33
Last Modified: 24 Oct 2011 01:33
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/15719

Actions (login required)

View Item View Item