Repository Universitas Andalas

PENGARUH BEBERAPA DOSIS KOMPOS JERAMI PADI DAN PUPUK NITROGEN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL JAGUNG MANIS (Zea mays saccharata Sturt.)

Sintia, Megi (2011) PENGARUH BEBERAPA DOSIS KOMPOS JERAMI PADI DAN PUPUK NITROGEN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL JAGUNG MANIS (Zea mays saccharata Sturt.). Other thesis, Fakultas Pertanian.

[img]
Preview
PDF (PENGARUH BEBERAPA DOSIS KOMPOS JERAMI PADI DAN PUPUK NITROGEN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL JAGUNG MANIS (Zea mays saccharata Sturt.)) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (603Kb) | Preview

Abstract

Percobaan lapangan tentang pengaruh beberapa dosis kompos jerami padi dan pupuk nitrogen terhadap pertumbuhan dan hasil jagung manis (Zea mays saccharata Sturt) telah dilaksanakan di Jorong Koto Gadang, Nagari Padang Gantiang, Kecamatan Padang Gantiang, Kabupaten Tanah Datar dari bulan Maret sampai bulan Juni 2011. Percobaan ini bertujuan untuk: 1) Mengkaji interaksi antara dosis kompos jerami padi dengan pupuk nitrogen terhadap pertumbuhan dan hasil jagung manis. 2) Menentukan dosis kompos jerami padi terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil jagung manis. 3) Menentukan dosis pupuk nitrogen terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil jagung manis. Percobaan ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) berbentuk faktorial yang terdiri dari 2 faktor. Faktor pertama adalah dosis kompos jerami padi yang terdiri atas tiga taraf yaitu 5, 10 dan 15 ton per hektar dan faktor kedua adalah dosis pupuk nitrogen yang terdiri dari 4 taraf yaitu 0, 50, 100 dan 150 kg per hektar yang diulang 3 kali. Data dianalisis secara statistik dengan uji F pada taraf nyata 5 % dan F hitung perlakuan yang berbeda nyata dilanjutkan dengan uji Duncan's Multiple Range Test (DNMRT) pada taraf nyata 5 %. Hasil penelitian menunjukkan bahwa interaksi yang terbaik untuk panjang tongkol berisi adalah 10 ton/ha kompos jerami padi dan 150 kg/ha pupuk nitrogen, sedangkan untuk variabel lain tidak terdapat interaksi nyata antara kedua faktor tersebut. Dosis kompos jerami padi 15 ton/ha memberikan pengaruh yang terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil jagung manis, kecuali pada panjang tongkol berisi dengan 10 ton/ha. Dosis pupuk nitrogen 100 kg/ha memberikan pengaruh terbaik terhadap bobot tongkol berkelobot dan hasil tongkol per hektar, sedangkan tinggi tanaman, jumlah daun, bobot tongkol tanpa kelobot, jumlah baris per tongkol dan panjang tongkol berisi dengan 150 kg/ha.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Unit atau Lembaga: Fakultas Pertanian > Agronomy
Depositing User: Haryoshi Utami
Date Deposited: 21 Dec 2011 03:57
Last Modified: 21 Dec 2011 03:57
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/16790

Actions (login required)

View Item View Item