Repository Universitas Andalas

KAJIAN SIFAT KIMIA TANAH VULKANIS PASCA ERUPSI GUNUNG TALANG 12 APRIL 2005 DI AIE BATUMBUK KECAMATAN GUNUNG TALANG KABUPATEN SOLOK

Irvana , Heru (2011) KAJIAN SIFAT KIMIA TANAH VULKANIS PASCA ERUPSI GUNUNG TALANG 12 APRIL 2005 DI AIE BATUMBUK KECAMATAN GUNUNG TALANG KABUPATEN SOLOK. Other thesis, Fakultas MIPA.

[img]
Preview
PDF (KAJIAN SIFAT KIMIA TANAH VULKANIS PASCA ERUPSI GUNUNG TALANG 12 APRIL 2005 DI AIE BATUMBUK KECAMATAN GUNUNG TALANG KABUPATEN SOLOK ) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (49Kb) | Preview

Abstract

ABSTRAK Gunung Talang adalah salah satu gunung yang sangat aktif di kabupaten Solok Propinsi Sumatera Barat. Penelitian tentang “Kajian Sifat Kimia Tanah Vulkanis Pasca Erupsi Gunung Talang 12 April 2005 Di Aie Batumbuk Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok” telah dilakukan pada bulan Januari - Juli 2007 bertempat di Laboratorium Pusat Penelitian dan Penembangan Iptek Nulkir Universitas Andalas Padang, Laboratorium Semen Padang pada bulan Juni - Juli. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan mengetahui serta memperoleh data sifat kimia tanah vulkanis di daerah sebaran debu vulkanis akibat meletusnya pada tanggal 12 April 2005 di kecamatan Gunung Talang, melalui kegiatan survey dan pengambilan contoh tanah di lapangan dan dilakukannya analisis sifat kimia tanah di laboratorium. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metoda sampling (sampling method) yaitu Stratified Random Sampling (sampel acak berstrata). Sampel tanah yang diambil berdasarkan lokasi sebaran debu vulkanis yang berada di sekitar letusan gunung Talang. Contoh tanah yang diambil adalah contoh tanah komposit. Contoh tanah komposit diambil pada tiga lapisan yaitu pada kedalaman 0 – 20 cm, 20 – 40 cm, dan 40 – 60 cm. Dimana pada satu satuan peta diambil contoh tanah pada beberapa tempat yang berbeda tapi masih termasuk ke dalam satu satuan peta lalu dicampurkan menjadi satu dan dibawa ke laboratorium untuk dianalisis. Dari penelitian yang telah dilakukan, ternyata tanah vulkanis gunung Talang kabupaten Solok termasuk kedalam tipe andesitik yang memiliki SiO2 pada debu vulkanis sebanyak 63.45% (634500 ppm), CaO 4.40% (44000 ppm), dan MgO 1.40% (14000 ppm). Hasil dari analisis sifat kimia tanah yang telah dilakukan pada tiga lapisan yang berbeda (0 – 20, 20 – 40, dan 40 – 60 cm) di kanagarian Aie Batumbuk didapatkan pH 5.22 – 6,36, C-organik 9,60 – 13,66%, KTK 24.69 – 69,14 me/100 g, Ca-dd 5,65 – 8,80 me/100 g, Mg-dd 0,48 – 0,73 me/100 g, K-dd 0,11 – 0,36 me/100 g dan Na-dd 0,68 – 1,10 me/100 g, P-tersedia 21,61 – 30,00 ppm, P-retensi 89,93 – 92,39%. Tingginya jumlah kandungan kation basa yang terdapat pada debu vulkanis dan sampel tanah yang diambil membuktikan adanya penambahan basa-basa (unsur hara) ke tanah yang berasal dari material erupsi debu vulkanis gunung Talang di lokasi tersebut (enrichment). Adanya penambahan material erupsi debu vulkanis ini juga mempengaruhi sifat- sifat kimia tanah di lokasi sekitar erupsi khususnya di kenagarian Aie Batumbuk yang berada dekat dengan gunung Talang kabupaten Solok

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Unit atau Lembaga: Fakultas MIPA > Kimia
Paca Sarjana > Doktor > Fakultas MIPA > Kimia
Fakultas MIPA > Kimia
Depositing User: KREATIF zulka hendri
Date Deposited: 03 Jan 2012 14:31
Last Modified: 03 Jan 2012 14:31
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/17012

Actions (login required)

View Item View Item