Repository Universitas Andalas

STUDI FENOMENOLOGI : PENGALAMAN INTERAKSI SOSIAL LANSIA DENGAN SESAMA LANSIA DAN PENGASUH DI PANTI SOSIAL TRESNA WERDHA “ SABAI NAN ALUIH” SICINCIN KABUPATEN PADANG PARIAMAN TAHUN 2012

Debby Sinthania, debi (2012) STUDI FENOMENOLOGI : PENGALAMAN INTERAKSI SOSIAL LANSIA DENGAN SESAMA LANSIA DAN PENGASUH DI PANTI SOSIAL TRESNA WERDHA “ SABAI NAN ALUIH” SICINCIN KABUPATEN PADANG PARIAMAN TAHUN 2012. Penelitian, Fakultas Keperawatan .

[img]
Preview
PDF
Download (161Kb) | Preview

Abstract

Penurunan derajat kesehatan dan kemampuan fisik yang terjadi pada lansia disertai dengan kondisi kesepian dan terisolasi karena berada di Panti Tresna Wedha mempengaruhi interaksi sosial lansia secara kuantitas maupun kualitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengalaman interaksi sosial sesama lansia dan dengan pengasuh di Panti Sosial Tresna Werdha Sabai Nan Aluih, Sicincin Kabupaten Padang Pariaman Tahun 2012. Jenis penelitian adalah kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Jumlah informan sebanyak 6 orang, pemilihan informan secara purposive sampling dengan kriteria spesifik yaitu dengan pengasuh yang tinggal 24 jam di panti. Teknik pengumpulan data dengan wawancara mendalam dan studi dokumentasi, dan observasi. Alat pengumpul data adalah pedoman wawancara dan alat perekam (recorder). Pengolahan data dilakukan dengan mencatat, membuat transkrip, intisari, dan analisis tematik dari 5 variabel penelitian yaitu kerjasama, komunikasi, konflik, pelayanan yang diberikan pengasuh, dan tindakan/cara kerja pengasuh baik itu yang menyenangkan maupun yang kurang menyenangkan. Hasil penelitian didapatkan 5 tema yakni : Kerjasama menjaga kebersihan wisma dan menolong teman yang sakit, Upaya lansia menjalin komunikasi dengan sesama teman, Konflik sesama lansia dan penyebabnya, Jenis Pelayanan yang diberikan pengasuh, Sikap dan perilaku pengasuh dalam interaksi. Disarankan agar pengasuh lebih intensif dan proaktif memberikan bimbingan sosial, lebih luwes, dan berpartisipasi aktif pada setiap kegiatan di panti. Pimpinan panti disarankan sebaiknya perlu dilakukan pelatihan tentang pekerja sosial lanjut usia, kepada peneliti selanjutnya disarankan untuk meneliti interaksi sosial secara kuantitatif sesuai tema yang sudah terindentifikasi. Kata Kunci : Interaksi sosial, Lansia, Pengasuh

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Unit atau Lembaga: Fakultas Keperawatan
Depositing User: Vindy Adiguna M.Kom
Date Deposited: 16 Sep 2012 08:37
Last Modified: 16 Sep 2012 08:37
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/17935

Actions (login required)

View Item View Item