Repository Universitas Andalas

Optimasi Transpor Co(II) Antarfasa dengan Zat Pembawa Ammonium Pirolidin Ditiokarbamat (APDC) melalui Teknik Membran Cair Fasa Ruah

Chandra, Boy (2014) Optimasi Transpor Co(II) Antarfasa dengan Zat Pembawa Ammonium Pirolidin Ditiokarbamat (APDC) melalui Teknik Membran Cair Fasa Ruah. Optimasi Transpor Co(II) Antarfasa dengan Zat Pembawa Ammonium Pirolidin Ditiokarbamat (APDC) melalui Teknik Membran Cair Fasa Ruah . (Unpublished)

[img]
Preview
PDF
Download (157Kb) | Preview

Abstract

Penarikan Co(II) dari larutan berair dapat dilakukan dengan menggunakan teknik membran cair fasa ruah. Co(II) 3.39 x 10-4M diekstraksi dari pelarut air dengan cara mentranspornya memakai ammonium pirolidin ditiokarbamat (APDC) sebagai zat pembawa ke dalam pelarut organik kloroform kemudian distriping kembali ke dalam pelarut air yang mengandung NaEDTA sebagai reagen penerima. Persentase transpor Co(II) ditentukan dari jumlah Co(II) yang tertranspor ke fasa penerima dan yang tersisa di fasa sumber dengan menggunakan spektrofotometer serapan atom pada maks 240.7 nm dan pengadukan magnetik pada kecepatan 300 rpm. Dari hasil penelitian diperoleh bahwa kondisi optimum transpor Co(II) yaitu pada pH 7 dengan perbandingan konsentrasi Co(II) dengan APDC 1:5 di fasa sumber, konsentrasi NaEDTA 0,1 M sebagai reagen striping di fasa penerima dan waktu transpor 1 jam. Pada kondisi ini, Co(II) yang ditranspor ke fasa penerima 94 % sedangkan tersisa di fasa sumber 1 %. Kata kunci : Optimasi, ekstraksi Co(II), membran cair fasa ruah, APDC, spektrofotometerserapan atom ABSTRACT Withdrawal of Co (II) from aqueous solution can be done by using bulk liquid membrane phase. Co (II) 3:39 x 10-4M solvent extracted from water by using Ammonium Pirolidin Ditiokarbamat (APDC) as a carrier substance into an organic solvent of chloroform and then distriping back into the water solvent as a reagent containing NaEDTA recipient. Percentage transport of Co (II) determined from the amount of Co (II) which transported to the receiver phase and the remaining in-phase sources using atomic absorption spectrophotometer at 240.7 nm and max magnetic stirring at a speed of 300 rpm. From the results obtained that the optimum conditions of transport of Co (II) is at pH 7 with a ratio of the concentration of Co (II) with APDC 1:5 in the source phase, concentration of 0.1 M NaEDTA striping as a reagent in the receiving phase and time of 1 hour transport. In these conditions, Co (II) is transported into the receiving phase while the remaining 94% in 1% phase source.

Item Type: Article
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Unit atau Lembaga: Fakultas MIPA > Kimia
Paca Sarjana > Doktor > Fakultas MIPA > Kimia
Fakultas MIPA > Kimia
Depositing User: Riani Tri Utami
Date Deposited: 10 Apr 2014 12:06
Last Modified: 10 Apr 2014 12:06
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/20470

Actions (login required)

View Item View Item