Permadi, Muhammad Agung
(2014)
PATOGENISITAS BEBERAPA ISOLAT CENDAWAN ENTOMOPATOGEN Metarhizium
spp TERHADAP KUMBANG PREDATOR Menochilus sexmaculatus F. (Coleoptera:
Coccinelidae).
PATOGENISITAS BEBERAPA ISOLAT CENDAWAN ENTOMOPATOGEN Metarhizium spp TERHADAP KUMBANG PREDATOR Menochilus sexmaculatus F. (Coleoptera: Coccinelidae)
.
(Unpublished)
Abstract
Metarhizium spp merupakan cendawan entomopatogen yang mempunyai kisaran inang luas.
Cendawan Metarhizium spp tidak hanya dapat menginfeksi serangga hama, namun juga dapat
menginfeksi serangga bermanfaat seperti predator. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk
mempelajari patogenisitas beberapa isolat Metarhizium spp terhadap kumbang predator Menochilus
sexmaculatus. Penelitian ini telah dilaksanakan di laboratorium Pengendalian Hayati Jurusan Hama
dan Penyakit Tumbuhan Fakultas Pertanian Universitas Andalas Padang, dimulai pada bulan Februari
sampai Juni 2012. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 5
perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan terdiri dari kontrol, dan empat isolat Metarhizium spp (MetPKo,
MetLKt, MetAKi, dan MetKbCi). Kerapatan konidia yang digunakan adalah 108 konidia/ml.
Pengamatan dilakukan terhadap mortalitas larva, persentase pupa terbentuk, persentase imago
terbentuk, dan kemampuan memangsa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua isolat
Metarhizium spp bersifat patogen terhadap kumbang predator M. sexmaculatus. Isolat yang paling
rendah patogenisitasnya adalah isolat MetKbCi yaitu 27,50% sedangkan isolat MetPKo, MetLKt dan
MetAKi menghasilkan patogenisitas tertinggi berturut-turut sebesar 62,50%, 65%, dan 67,50%.
Kata kunci: Patogenisitas, Cendawan entomopatogen, Kumbang predator
Actions (login required)
|
View Item |