ALFATHONI, ALFATHONI
(2014)
KINERJA AGREGAT BATU PUTIH (DOLOMIT) PADA
CAMPURAN ASPAL BETON AC-WC.
Other thesis, ANDALAS UNIVERSITY.
Abstract
ABSTRAK
Agregat merupakan komponen utama dalam pembentukan
campuran beraspal , dalam campuran tersebut berat agregat berkisar
antara 90% -95% dari total berat campuran aspal. Agregat yang sering
kita gunakan adalah agregat yang berasal dari batu sungai, sumber
daya alam yang tidak mudah untuk diperbaharui. Salah satu agregat
alternatif yang bisa kita manfaatkan adalah batuan yang berasal dari
perbukitan, diharapkan batuan perbukitan ini dapat digunakan sebagai
agregat alternatif dalam campuran aspal pada perkerasan lentur jalan
raya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa kinerja marshall
campuran aspal yang menggunakan agregat batu putih sebagai bahan
utama dalam campuran perkerasan jalan raya dan mendapat
pengetahuan tentang karakteristik agregat yang berasal dari
perbukitan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Penggunaan
batu putih dalam campuran Asphalt Concrete ? Wearing Course (ACWC)
gradasi halus mempunyai nilai parameter marshall yang rendah
dibanding batu pecah, namun pada campuran kombinasi antara batu
pecah dengan batu putih mendapatkan nilai stabilitas yang paling
tinggi.
Kata Kunci : Agregat Batu Putih, Nilai Parameter Marshall, Asphalt
Concrete ? Wearing Course (AC-WC).
Actions (login required)
 |
View Item |