Repository Universitas Andalas

HUBUNGAN PELAKSANAAN KOMUNIKASI EFEKTIF DAN PENDELEGASIAN OLEH KEPALA RUANGAN DENGAN KINERJA PERAWAT PELAKSANA DI UNIT RAWAT INAP RSUD SOLOK

AFRIDON, AFRIDON (2014) HUBUNGAN PELAKSANAAN KOMUNIKASI EFEKTIF DAN PENDELEGASIAN OLEH KEPALA RUANGAN DENGAN KINERJA PERAWAT PELAKSANA DI UNIT RAWAT INAP RSUD SOLOK. Other thesis, andalas university.

[img]
Preview
PDF
Download (344Kb) | Preview
[img]
Preview
PDF
Download (349Kb) | Preview
[img]
Preview
PDF
Download (359Kb) | Preview

Abstract

PROGRAM STUDI MAGISTER ILMU KEPERAWATAN KEKHUSUSAN KEPEMIMPINAN DAN MANAJEMEN KEPERAWATAN FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS ANDALAS Tesis, Maret 2014 AFRIDON Hubungan Pelaksanaan Komunikasi Efektif dan Pendelegasian oleh Kepala Ruangan Dengan Kinerja Perawat Pelaksana di RSUD Solok xiv + 158 Halaman + 2 Skema + 32 Tabel + 9 Lampiran Abstrak Kinerja adalah hasil kuantitas dan kualitas karya yang dicapai oleh seorang pegawai dalam melaksanakan tugasnya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan kepadanya.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pelaksanaan komunikasi efektif dan pendelegasian oleh kepala ruangan dengan kinerja perawat pelaksana di RSUD Solok. Desain penelitian deskriptif korelasi dengan rancangan cross sectional. Data tentang variabel penelitian dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner dengan teknik angket. Jumlah sampel 133 perawat pelaksana dengan teknik total sampling. Analisis data menggunakan Chisquare dan regresi logistik. Hasil penelitian didapatkan hubungan komunikasi efektif : kejelasan, ketepatan, dan kontek dengan kinerja perawat pelaksana (p value< 0,05), sedangkan untuk alur komunikasi tidak berhubungan dengan kinerja perawat pelaksana (p value> 0,05). Kemudian terdapat hubungan pendelegasian : kemampuan dengan kinerja perawat pelaksana (p value< 0,05), sedangkan untuk tanggung jawab dan wewenang tidak terdapat hubungan dengan kinerja perawat pelaksana (p value> 0,05). Dengan kesimpulan didapatkan komunikasi efektif : kejelasan sebagai variabel yang dominan (OR = 43,165) berhubungan dengan kinerja perawat pelaksana setelah dikontrol dengan variabel ketepatan dan konteks. Hasil penelitian ini merekomendasikan kepada pihak rumah sakit khususnya bidang keperawatan untuk membuat standar operasional prosedur tentang komunikasi efektif dan pendelegasian, kebijakan penggunaan instrumen penilaian kinerja perawat pelaksana sesuai standar depkes 2005 dan melakukan supervisi secara berkesinambungan baik langsung maupun tidak langsung terkait pelaksanaan uraian tugas sesuai standar depkes 2005. Kata kunci : Komunikasi efektif, pendelegasian, kinerja, perawat pelaksana Daftar pustaka : 60 (1994-2012)

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Unit atau Lembaga: UNSPECIFIED
Depositing User: deni d irawan
Date Deposited: 29 Jan 2015 00:53
Last Modified: 29 Jan 2015 00:53
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/21937

Actions (login required)

View Item View Item