Repository Universitas Andalas

PEMBINAAN PETERNAK SAPI POTONG PADA RANSUM PENGGEMUKAN MELALUI TEKNOLOGI AMONIASI JERAMI PADI

Evitayani, Evitayani and Warly, Lili and Yumaihana , Yumaihana (2009) PEMBINAAN PETERNAK SAPI POTONG PADA RANSUM PENGGEMUKAN MELALUI TEKNOLOGI AMONIASI JERAMI PADI. Program Kegiatan Pengabdian Kepada Masyratkat LPM Unand .

[img] PDF ( PEMBINAAN PETERNAK SAPI POTONG PADA RANSUM PENGGEMUKAN MELALUI TEKNOLOGI AMONIASI JERAMI PADI ) - Published Version
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (78Kb)
[img] Postscript ( PEMBINAAN PETERNAK SAPI POTONG PADA RANSUM PENGGEMUKAN MELALUI TEKNOLOGI AMONIASI JERAMI PADI ) - Published Version
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (598Kb)

Abstract

Keberhasilan pembangunan ekonomi kerakyatan membawa pengaruh positif terhadap peningkatan pendapatan dan daya beli masyarakat. Salah satu usaha yang sangat strategis untuk meningkatkan pendapatan petani peternak di Nagari Tiku Selatan, Kecamatan Tanjung Mutiara, kabupaten Agam Lubuk basung adalah penggemukan sapi potong. Kendala yang ditemui disaat survey di lapangan pada kelompok peternakan adalah pada umumnya pemeliharaan ternak terutama sapi potong masih dilaksanakan secara tradisonal, hal ini disebabkan kurangnya pengetahuan peternak dalam produksi dan reproduksi sapi potong. Kurangnya pengetahuan peternak dalam usaha penggemukan sapi potong di sebabkan pada kelompok tani Cemara Tiga Jorong Gasang Kaciak ini belum pernah dilakukan penyuluhan ataupun sentuhan teknologi tentang pemeliharaan sapi potong. Tujuan yang ingin di capai pada kegiatan pengabdian ini adalah meningkatkan pengetahuan peternak dalam memelihara ternak sapi potong secara baik dan benar; meningkatkan pengetahuan peternak dalam memanfaatkan dan mengolah jerami padi sebagai pakan sapi potong serta menyusun ransum sapi potong yang bermutu dari bahan-bahan yang murah dan mudah tersedia dan membantu meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan petani/peternak dari sub-sektor peternakan serta terciptanya kerjasama antara Peternak dengan Mitra yaitu Perguruan tinggi Unand. Kegiatan Pengabdian ini dimulai dengan melakukan pendekatan system fokusgroup discussion (FGD), Participal Rural Appraisal (PRA) dan dilanjutkan dengan penyuluhan, percontohan dan penerapan langsung oleh Peternak.. Pelaksanaan pengaplikasian teknologi amoniasi jerami padi di lapangan dengan pemberian langsung amoniasi jerami yang sudah di simpan selama 21 hari . Partisipasi dan motivasi kelompok petani peternak dalam mengikuti serangkaian kegiatan pengabdian sangat tinggi. Karena selama ini belum pernah di lakukan pembinanan yang berkaitan dengan aspek teknis serta manajemen dalam pemeliharaan sapi potong. Peternak sudah tahu bagaimana manajemen dalam penggemukan sapi potong seperti pembuatan kandang-kandang yang sudah sesuai dengan aturannya serta pemberian konsentrat seperti bungkil kelapa, bungkil kedele, tepung ikan, ampas tahu dan dedak serta pemberian mineral premix. Dengan pemberian pakan konsentrat dan ditambah hijauan secara kontiniu akan meningkatkan bobot badan sapi sekitar 0.5- 1.2 kg. Terampilnya peternak membuat jerami padi amoniasi bisa dijadikan pakan alternatif pengganti hijauan dengan konsentrat yang cukup. Key Words : Amoniasi Jerami, Ransum, Kelompok Tani

Item Type: Article
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Unit atau Lembaga: Fakultas Perternakan > Teknologi Produksi Ternak
Depositing User: dody ichwana
Date Deposited: 21 Jun 2010 09:02
Last Modified: 21 Jun 2010 09:02
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/2821

Actions (login required)

View Item View Item