Repository Universitas Andalas

BRONKOPNEUMONIA DAN PERITONITIS DIFFUSA

Rayendra, Rayendra and Arsyad, Zulkarnain (2010) BRONKOPNEUMONIA DAN PERITONITIS DIFFUSA. Majalah Kedokteran Andalas, 22 (2). ISSN 0126 – 2092

[img] Microsoft Word ( BRONKOPNEUMONIA DAN PERITONITIS DIFFUSA)
Download (49Kb)

Abstract

Di negara yang sedang berkembang, seperti Indonesia, penyakit infeksi masih menjadi masalah utama di bidang kesehatan dengan angka kesakitan dan kematian yang masih tinggi, salah satunya adalah Bronkopneumonia. Berdasarkan hasil Survey Kesehatan Rumah Tangga 1986 pneumonia menduduki urutan pertama penyebab kematian di Indonesia. Penyakit ini ditandai dengan peradangan akut pada paru yang dapat disebabkan oleh bakteri, virus, maupun jamur. Dalam perkembangannya penyakit ini dapat menyebar ke jaringan sekitar, seperti peritonium, darah ataupun otak. Dilaporkan seorang pasien, laki-laki, 65 tahun, masuk ke bagian penyakit Dalam RSUP Dr. M. Djamil Padang sejak 8 Januari 1997 dengan keluhan utama demam sejak 15 hari yang lalu. Pasien mengeluhkan sesak nafas dan batuk tidak berdarah. Dari pemeriksaan fisik ditemukan pasien dengan keadaan umum sedang, konjungtiva anemis. Jantung dalam batas normal. Paru ditemukan ronchi basah halus di bagian belakang paru kiri dan kanan, bronchovesikuler terdengar saat auskultasi. Hati teraba dan limfa serta ginjal tak teraba. Hari ke-24 rawatan pasien mengeluhkan nyeri perut. Pada pemeriksaan ditemukan tanda-tanda peritonitis. Akhirnya pasien didiagnosis dengan Bronkopneumonia Dupleks dengan peritonitis diffusa. Kata Kunci : Infeksi, Bronkopneumonia, paru, peritonium.

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Unit atau Lembaga: Kedokteran > Program Pendidikan Dokter
Kedokteran > Psikologi > Program Pendidikan Dokter
Kedokteran > Psikologi > Program Pendidikan Dokter
Depositing User: S.Si Fitria Ramona
Date Deposited: 21 May 2010 08:37
Last Modified: 22 Sep 2011 06:55
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/341

Actions (login required)

View Item View Item