Repository Universitas Andalas

PEMANFAATAN PESTISIDA HAYATI UNTUK PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT PADA PERTANIAN ORGANIK

Trizelia, Trizelia and Khairul , Ujang and Nelly, Novri (2009) PEMANFAATAN PESTISIDA HAYATI UNTUK PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT PADA PERTANIAN ORGANIK. Working Paper. Lembaga Pengabdian Masyarakat. (Unpublished)

[img] PDF (PEMANFAATAN PESTISIDA HAYATI UNTUK PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT PADA PERTANIAN ORGANIK) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (832Kb)

Abstract

Dilihat dari kemampuan para sarjana baru terutama sarjana pertanian ternyata masih belum dapat berusaha secara mandiri bersama-sama masyarakat dan memanfaatkan sumber daya yang tersedia di perdesaan dalam menciptakan lapangan kerja baru. Melalui kegiatan Kuliah Kerja Usaha (KKU) sasaran untuk menghasilkan sarjana baru yang mampu berwirausaha bisa dicapai. Tujuan diselenggarakannya KKU ini adalah untuk membina mahasiswa/lulusan Fakultas Pertanian untuk mampu menjadi wirausaha baru yang andal dan terampil serta memiliki rasa percaya diri yang kuat dalam usaha pembuatan biopestisida (pestisida hayati) bagi usaha tani palawija dan sayuran organik.Pengusaha Mitra yang digunakan untuk tempat magang mahasiswa adalah Unit Kegiatan Himpunan Petani Pertanian Organik Lima Puluh Kota yang bergerak dalam usaha Pertanian Organik terutama komoditi palawija dan sayuran organik di Nagari Sungai Kamuyang, Kecamatan Luhak, Kabupaten Limapuluh Kota Payakumbuh, Sumatera Barat Target luaran yang ingin dicapai dalam program ini adalah agar setiap mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini mempunyai: pengalaman praktis di lapangan dengan mitra usaha dan mampu mengembangkan diri terutama dibidang pertanian organik khususnya padi, palawija dan sayuran organik, kemampuan dalam peningkatan pengetahuan dan keterampilan untuk mengembangkan pembuatan biopestisida yang berbahan aktif mikroba yang tersedia di alam, dan kemampuan dalam manajemen dan pengembangan usaha agribisnis khususnya komoditi palawija dan sayuran organik Indikator keberhasilan kegiatan ini dapat dilihat dari minimal 40% dari jumlah mahasiswa yang ikut kegiatan sudah mampu membuat proposal kegiatan usaha (business plan) yang layak dan mahasiswa mampu memahami aspek produksi dan pemasaran produk-produk tanaman organik. Evaluasi kegiatan dilakukan tiga tahap yaitu: Evaluasi Tahap I, dilakukan sebelum kegiatan dilaksanakan Evaluasi Tahap II, dilakukan setelah kuliah pembekalan diberikan. Evaluasi Tahap III, dilakukan pada saat kegiatan KKU berlangsung Dari pelaksanan kegiatan KKU ini dapat disimpulkan sebagai berikut: (1) Kegiatan KKU ini telah banyak memberikan manfaat bagi mahasiswa, mitra, Perguruan Tinggi dan masyarakat sekitar kegiatan terutama dalam menumbuhkembangkan jiwa kewirausahaan, (2) Masalah pengendalian Hama dan Penyakit pada sistem pertanian organik dapat dipecahkan dengan menggunakan biopestisida yang berbahan aktif mikroba dan tumbuhan yang sudah ada di alam dan tidak mencemari produk dan lingkungan, (3) Kegiatan ini seharusnya menjadi bagian dari kurikulum perguruan tinggi sehingga wawasan mahasiswa menjadi bertambah dan dapat dijadikan sebagai wadah untuk transfer teknologi dari perguruan tinggi ke masyarakat.

Item Type: Monograph (Working Paper)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Unit atau Lembaga: Fakultas Pertanian > Hama dan Penyakit Tanaman
Depositing User: SSi diana zulyetti
Date Deposited: 02 Jul 2010 07:29
Last Modified: 02 Jul 2010 07:29
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/3418

Actions (login required)

View Item View Item