Syahrizal, Syahrizal and Harun, Zulkarnain and Dwipa , Indra and Meiyenti , Sri (2010) Pelatihan Perbanyakan Bibit Tanaman Dalam Upaya Peningkatan Taraf Hidup Petani Miskin di Kelurahan Air Pacah Kecamatan Koto Tangah Kota Padang. Project Report. Lembaga Pengabdian Masyarakat Universitas Andalas. (Unpublished)
PDF (Pelatihan Perbanyakan Bibit Tanaman Dalam Upaya Peningkatan Taraf Hidup Petani Miskin di Kelurahan Air Pacah Kecamatan Koto Tangah Kota Padang.)
- Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication. Download (972Kb) |
Abstract
Masalah kemiskinan di lndonesia merupakan masalah yang masih penting untuk mendapat perhatian. Kemiskinan merupakan indikator untuk kemajuan sebuah negara semakin sedikit rakyatnya yang miskin bisa dikatakan negara itu semakin maju. Berkaitan dengan kemiskinan ini tentu semua pihak harus terlibat dalam upaya penanggulangannya. Semua upaya harus dilakukan untuk meningkatkan kembali taraf hidup masyarakat yang miskin akibat krisis dan juga masyarakat yang dulunya juga sudah miskin. Kelurahan Air Pacah terletak arah Timur Laut dari pusat kota termasuk daerah pinggiran kota, di mana kehidupan masyarakatnva masih bercirikan pedesaan dengan pertanian sebagai sistem mata pencaharian utama. Ketika adanya program IDT pada zaman Orde Baru hampir 45 % penduduk di kelurahan ini mendapat bantuan IDT dan sekarang sekitar 35% penduduk hidup dalam kemiskinan. Penduduk Air Pacah berjumlah 4357 jiwa yang terdiri dari 667 kepala keluarga. Pengabdian masyarakat program IPTEKS mengupayakan usaha untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat dengan menambah pengetahuan dan keterampilan mereka. Petani umumnya adalah mereka yang memiliki pendidikan yang rendah dan kurang banyak mendapatkan informasi-informasi tentang kemajuan ilmu pengetahuan di bidang pertanian itu sendiri. Untuk itulah pengabdian ini dilaksanakan dengan penyuluhan dan pelatihan kepada petani. Kerangka pemecahan masalah dalam hal ini adalah dengan penyuluhan untuk meningkatkan pemahaman petani miskin tentang pentingnya memiliki keterampilan dan usaha tambahan untuk meningkatkan kesejahteraan mereka. Penyuluhan diberikan dengan menjelaskan aspek kewirausahaan yang penting dikembangkan oleh petani untuk meningkatkan penghasilan atau pendapatan. Memberikan contoh pada masyarakat tetangga Air Pacah yang sudah memperoleh pendapatan tambahan karena mereka mengembangkan diri dengan pengetahuan dan praktek perbanyakan bibit tanaman.
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Unit atau Lembaga: | UNSPECIFIED |
Depositing User: | SSi Santi Ariningsih |
Date Deposited: | 25 Oct 2010 07:27 |
Last Modified: | 22 Sep 2011 08:07 |
URI: | http://repository.unand.ac.id/id/eprint/4241 |
Actions (login required)
View Item |