Rakhmadi, Ade and Melia, Sri and Juliyarsi, Indri and Novia, Deni (2010) PENYULUHAN TEKNOLOGI PENGOLAHAN DAN DIVERSIFIKASI PRODUK UNGGAS UNTUK MENINGKATKAN GIZI ANAK USIA SEKOLAH DAN EKONOMI MASYARAKAT DI JORONG PADANG JAPANG, KAB. 50 KOTA. Project Report. Lembaga Pengabdian Masyarakat Universitas Andalas. (Unpublished)
PDF (PENYULUHAN TEKNOLOGI PENGOLAHAN DAN DIVERSIFIKASI PRODUK UNGGAS UNTUK MENINGKATKAN GIZI ANAK USIA SEKOLAH DAN EKONOMI MASYARAKAT DI JORONG PADANG JAPANG, KAB. 50 KOTA)
- Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication. Download (56Kb) |
Abstract
Jorong Padang Japang terletak lebih kurang 20 Km dari Kota Payakumbuh. Rata-rata setiap keluarga memiliki anak dengan usia sekolah yang mengikuti Pendidikan Taman Kanak-Kanak, Sekolah Dasar dan Madrasah. Umumnya penduduk bermata pencarian sebagai petani dan peternak. Ternak yang dikelola adalah ternak unggas. Masing-masing Kepala Keluarga rata-rata mempunyai 10-20 ekor itik dan ayam. Selain mengkosumsinya, biasanya mereka hanya menjual telur itik dan ayam dalam bentuk segar. Padahal, telur dan daging unggas tersebut dapat diolah lebih lanjut melalui proses teknologi pengolahan yang sederhana menjadi makanan dengan cita rasa yang yang lebih tinggi dan dapat dijual untuk menambah pendapatan keluarga. Tujuan Kegiatan adalah memberikan pengetahuan kepada masyarakat peternak unggas (ayam dan itik) bagaimana penerapan teknologi proses pengolahan telur dan daging unggas sehingga meningkatkan kualitas gizi dan cita rasanya. Permasalahan yang dihadapi adalah kurangnya pengetahuan masyarakat tentang informasi kandungan gizi dalam produk telur dan unggas serta cara pengolahan produk unggas dan telur yang beranekaragam. Penyuluhan ini mendapat tanggapan dan antusias dari masyarakat kanagarian Padang Japang. Sebelumnya mereka tidak paham akan nilai gizi yang dikandung dari daging ayam, daging itik, telur ayam dan telur itik. Mereka hanya berternak dengan tujuan untuk menambah pendapatan keluarga, tanpa mengetahui manfaat lebih lanjut jika produk yang sudah diolah menjadi nugget, telur asin, acar, dan bakso dapat dikosumsi oleh anak-anak mereka sehingga dapat meningkatkan nilai gizi yang berguna bagi pertumbuhan dan perkembangan anak di usia sekolah.
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Unit atau Lembaga: | Lembaga Pengabdian Masyarakat |
Depositing User: | Haryoshi Utami |
Date Deposited: | 05 Nov 2010 04:10 |
Last Modified: | 05 Nov 2010 04:10 |
URI: | http://repository.unand.ac.id/id/eprint/5349 |
Actions (login required)
View Item |