Repository Universitas Andalas

Pengaruh Jenis Senam Aerobik Terhadap Kadar Hemoglobin Pada Siswi SMA Negeri I Rengat Riau.

Tiopi, Desria Ianty (2008) Pengaruh Jenis Senam Aerobik Terhadap Kadar Hemoglobin Pada Siswi SMA Negeri I Rengat Riau. Masters thesis, Pasca Sarjana.

[img] PDF (Pengaruh Jenis Senam Aerobik Terhadap Kadar Hemoglobin Pada Siswi SMA Negeri I Rengat Riau.)
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (4Mb)

Abstract

Latihan aerobik merupakan sarana terpilih untuk dapat meningkatkan kapasitas pengangkutan oksigen yang menetukan kesegaran jasmani dalam waktu yang relatif pendek. Latihan aerobik memberi pengaruh dalam metabolisme tubuh antara lain perubahan sel darah merah, nilai hematokrit darah dan viskositas darah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh senam aerobic terhadap kadar Hemoglobin pada siswi SMA negeri 1 Rengat. Penelitian ini menggunakan rancangan eksprimental dengan one group pre test-post test. Penelitian ini terdiri dari kelompok yaitu kelompok senam High Impact dan kelompok senam Low Impact yang masing-masing kelompok terdiri dari 31 subjek. Dilakukan pemeriksaan Hb sebanyak tiga kali : sebelum, pertengahan, dan sesudah senam yang dilakukan selama 2 minggu. Data dianalisa dengan mengunakan komputerisasi SPSS 15, dengan hasil nilai p > 0,005 untuk perubahan Hb dalam kelompok senam. Artinya tidak terdapat perbedaan yang signifikan kenaikan Hb selama 3 kali pengukuran, dan nilai p < 0,005 untuk perubahan Hb antar kelompok senam. Artinya terdapat perbedaan yang signifikan kenaikan Hb antara kelompok senam High Impact dengan kelompok senam Low Impact. Hasil dari penelitian ini menunjukkan senam aerobic berpengaruh terhadap kenaikan kadar Hb, baik pada kelompok senam High Impact maupun pada kelompok serum Low Impact- Akan tetapi tidak menunjukkan pengaruh yang signifikan terhadap kadar Hb setelah dikontrol terhadap konsumsi Fe, Asam folat dan Vitamin B12, dengan nilai p : 0,85 untuk Fe, p : 0,052 untuk Asam folat dan 0,10 untuk B12. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa olahraga aerobik dapat mendukung meningkatkan kadar Hb apabila dilakukan secara teratur, terukur, terarah, terawasi, progrsif, baik dan benar, terutama bila konsumsi zat gizijuga cukup. Disarankan untuk olahraga yang terafur, terukur, terarah, terawasi, progresif, baik dan benar untuk dapat meningkatkan kesegaran jasmani dan juga memperhatikan kecukupan gizi terutama pada remaja yang mesih dalam tahap pertumbuhan dan perlunya penyuluhan dari petugas kesehatan tentang makanan sehat terutama yang mengandung Fe, Asam folat guna meningkatkan kadar Hb.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Unit atau Lembaga: UNSPECIFIED
Depositing User: SSi Resta Yanda
Date Deposited: 15 Nov 2010 03:25
Last Modified: 15 Nov 2010 03:25
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/5544

Actions (login required)

View Item View Item