Roza, Lis Darti (2009) Analisis Potensi Wilayah untuk Pengembangan Sapi Potong di Kabupaten Kuantan Singingi. Masters thesis, Program Pascasarjana Universitas Andalas.
PDF (Analisis Potensi Wilayah untuk Pengembangan Sapi Potong di Kabupaten Kuantan Singingi)
- Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication. Download (575Kb) |
Abstract
Kebutuhan daging sapi terus meningkat seiring dengan peningkatan jumlah penduduk. Akan tetapi persediaan ternak tidak seimbang dengan kebutuhan. oleh karena itu perlu upaya peningkatan populasi sapi potong melalui pengembangan dengan mempertimbangkan potensi wilayah. Hingga saat ini bagaimana potensi wilayah Kabupaten Kuantan Singingi dalam kaitannya dengan pengembangan sapi potong dan wilayah mana yang potensial belum pernah dilaporkan. Berdasarkan hal itu, maka penelitian ini dilakukan. Adapun tujuan penelitian ini adalah : mengetahui kondisi eksisting potensi wilayah yang berupa natural dan human made, mengetahui wilayah mana yang potensial untuk pengembangan sapi potong; mendapatkan strategi yang dapat digunakan untuk pengembangan sapi potong. Penelitian ini dilakukan pada bulan Februari sampai dengan Maret 2009 dengan menggunakan data sekunder dari Instansi terkait seperti BPS, BAPPEDA, Dinas Peternakan, Dinas Tanaman Pangan, Dinas Perkebunan dan Dinas Koperasi, Industri dan Perdagangan. Selain itu juga didukung dengan data primer yang diperoleh melalui survey. Survey dilakukan dengan teknik sampling khususnya untuk mendapatkan data tentang kondisi eksisting pemeliharaan sapi potong.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SF Animal culture |
Unit atau Lembaga: | Paca Sarjana > Strata 2 > Peternakan |
Depositing User: | Haryoshi Utami |
Date Deposited: | 12 Nov 2010 14:17 |
Last Modified: | 12 Nov 2010 14:17 |
URI: | http://repository.unand.ac.id/id/eprint/5573 |
Actions (login required)
View Item |