Repository Universitas Andalas

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN RENDAHNYA PENGGUNAAN IUD DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SIPAYUNG RENGAT KABUPATEN INDRAGIRI HULU TAHUN 2009

Savita, Reni (2009) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN RENDAHNYA PENGGUNAAN IUD DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SIPAYUNG RENGAT KABUPATEN INDRAGIRI HULU TAHUN 2009. Other thesis, Fakultas Kedokteran.

[img] PDF (FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN RENDAHNYA PENGGUNAAN IUD DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SIPAYUNG RENGAT KABUPATEN INDRAGIRI HULU TAHUN 2009) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (656Kb)

Abstract

Banyak faktor yang berhubungan dengan rendahnya penggunaan alat kontrasepsi IUD, diantaranya pengetahuan, sikap, tingkat pendidikan, status ekonomi, kepercayaan dan kebudayaan. Telah dilakukan penelitian dengan judul "Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Rendahnya Penggunaan IUD di wilayah Kerja Puskesmas Sipayung Rengat Kabupaten Indragiri Hulu Tahun 2009". Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang menyebabkan rendahnya penggunaan IUD di wilayah kerja Puskesmas Sipayung Rengat Kabupaten Indragiri Hulu. Jenis penelitian yang digunakan adalah korelasi dengan pendekatan cross sectional study. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 19-25 Maret 2009 dengan jumlah sampel 96 responden. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara purposive sampling. Data dianalisa dengan menggunakan chi-square dan regresi logistik. Hasil penelitian menunjukkan tidak terdapat hubungan yang bermakna antara status ekonomi dan kebudayaan terhadap rendahnya penggunaan IUD. Terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan, sikap, tingkat pendidikan dan kepercayaan terhadap rendahnya penggunaan IUD. Di antara keempat faktor yang berhubungan dapat disimpulkan bahwa pengetahuan merupakan faktor yang paling dominan terhadap rendahnya penggunaan IUD. Disarankan supaya tenaga kesehatan lebih intensif mensosialisasikan penggunaan IUD. Kata kunci : Pengetahuan, Sikap, Tingkat pendidikan, Status ekonomi,Kepercayaan, Kebudayaan, IUD.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Unit atau Lembaga: Kedokteran > Program Studi Ilmu Keperawatan
Depositing User: mharri novendra
Date Deposited: 15 Nov 2010 04:11
Last Modified: 15 Nov 2010 04:11
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/5613

Actions (login required)

View Item View Item