Novita, Era (2014) PELAKSANAAN PERJANJIAN SURETY BOND PADA PT. ASURANSI UMUM BUMIPUTERAMUDA 1967 CABANG PADANG. Other thesis, Fakultas Hukum.
PDF (PELAKSANAAN PERJANJIAN SURETY BOND PADA PT. ASURANSI UMUM BUMIPUTERAMUDA 1967 CABANG PADANG)
- Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication. Download (494Kb) |
Abstract
Pembangunan diberbagai sektor sangatlah diperlukan untuk kemajuan suatu Negara. Adapun kegiatan pembangunan fisik dapatlah dilakukan oleh semurl pihak dalam bentuk proyek. Dimana kegiatan ini terjadi dalam bentuk perjanjian yang dinamakan dengan perjanjian pemborongan. Yang melibatkan dua pihak yaitu principal dan kontraktor. Khusus dalam perjanjian pemborongan disyaratkan adanya jaminan yaitu jaminan Surety Bond yang dikeluarkan oleh suatu lembaga termasuk perusahaan asuransi. Penulis melakukan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana proses dan pelaksanaan didalam perjanjian Surety Bond pada PT. Asuransi umum Bumiputeramuda 1967 cabang padang. Dan juga ingin mengetahui bagaimana penyelesaian klaim atau ganti rugi apabila salah satu pihak melakukan wanprestasi. Dalam pengumpulan data dan melakukan penelitian penulis menggunakan metode yuridis sosiologis dan penelitian ini bersifat deskriptif. Didalam penelitian ini penulis menggunakan tekhnik sampling yaitu non probality sampling. Dan melakukan observasi dan wawancara secara langsung ketempat penelitian. Dari penelitian ini penulis dapat memberikan kesimpulan hasilnya yaitu perjanjian berbentuk perjanjian standar dan didalam prosesnya untuk menjadi nasabah Surety Bond terlebih dahulu harus membuat surat permohonan untuk menjadi nasabah dengan melampirkan data perusahaan, mengisi formulir permohonan Surety Bond, membayar service cltarge, bea materai dan menandatangani perjanjian ganti rugi. Sedangkan didalam pelaksanaannya Surety Bond pada pT. Asuransi Umum Bumiputeramuda 1967 Cabang Padang terdiri dari empat bentuk jaminan yaitu jaminan penawaran, jaminan pelaksanaan, jaminan pembayaran uang muka dan jaminan pemeliharaan. Didalam pelaksanaan ini yang paling banyak adalah jaminan penawaran. Dan mengenai klaim atau ganti rugi, pihak principal akan melaporkan bahwa telah terjadi wanprestasi. Dan pihak Surety akan memberikan ganti rugi, dan klaim dihitung dat', progre,ss atau nilai pekerjaan yang telah dilaksanakan oleh perusahaan yang wanprestasi.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Unit atau Lembaga: | Fakultas Hukum > Hukum |
Depositing User: | girl 123 456 |
Date Deposited: | 29 Nov 2010 08:17 |
Last Modified: | 31 Aug 2015 03:30 |
URI: | http://repository.unand.ac.id/id/eprint/6222 |
Actions (login required)
View Item |