Repository Universitas Andalas

PENGIKISAN KULIT BENIH DAN PEMBERIAN GIBBERELIN DALAM UPAYA UNTUK MEMPERCEPAT PERKECAMBAHAN BENIH ASAM KANDIS (Garcinia cowa Roxb)

Lalia, Noriza (2010) PENGIKISAN KULIT BENIH DAN PEMBERIAN GIBBERELIN DALAM UPAYA UNTUK MEMPERCEPAT PERKECAMBAHAN BENIH ASAM KANDIS (Garcinia cowa Roxb). Other thesis, Fakultas Pertanian.

[img]
Preview
PDF (PENGIKISAN KULIT BENIH DAN PEMBERIAN GIBBERELIN DALAM UPAYA UNTUK MEMPERCEPAT PERKECAMBAHAN BENIH ASAM KANDIS (Garcinia cowa Roxb)) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (312Kb) | Preview

Abstract

Percobaan tentang upaya mempercepat perkecambahan benih asam kandis (Garcinia cowa Roxb) dengan pengikisan kulit benih dan pemberian gibberelin telah dilaksanakan di Laboratorium Teknotogi Benih Jurusan Budidaya pertanian Fakultas Pertanian Universitas Ansalas Padang. Percobaan ini dilakukan dari bulan Januari sampai September 2009. Percobaan ini berbentuk faktorial dalam Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri atas dua faktor yaitu : perlakuan pengikisan (faktor A), terdiri dari tanpa pengikisan kulit benih (A1) dan dengan pengikisan kulit benih (A2). Faktor B, berupa konsentrasi larutan gibberelin yaitu: O ppm (B1), 100 ppm (B2), 150 ppm (B3), 200 ppm (B4) dan 250 ppm (B5). Percobaan ini bertujuan untuk melihat interaksi antara pengikisan kulit benih dengan beberapa konsentrasi gibberelin yang diberikan untuk mempercepat perkecambahan benih asam kandis, disamping itu penelitian ini juga bertujuan untuk mendapatkan konsentrasi yang terbaik dari larutan gibberelin dan juga untuk melihat pengaruh pengikisan terhadap perkecambahan benih asam kandis. Hasil pengamatan dianalisis secara sidik ragam,jika F hitung perlakuan berbeda nyata, maka dilanjutkan dengan uji Duncan's New Multiple Test (DNMRT) pada taraf nyata 5%. Dari hasil percobaan tersebut didapatkan bahwa terjadi interaksi antara faktor pengikisan dan pemberian konsentrasi gibberelin terhadap daya berkecambah benih asam kandis. Pemberian gibberelin pada konsentrasi 150 ppm memperlihatkan hasil yang terbaik untuk daya berkecambah dengan tanpa pengikisan. Perkecambahan benih asam kandis dapat dipercepat dengan pengikisan kulit benih dan perendaman dengan 150 ppm gibberelin.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Unit atau Lembaga: Fakultas Pertanian > Agronomy
Depositing User: Haryoshi Utami
Date Deposited: 02 Mar 2011 04:27
Last Modified: 02 Mar 2011 04:27
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/7852

Actions (login required)

View Item View Item