Jaya, Deddy Chandra (2008) PERLINDUNGAN HUKUM BAGI KONSUMEN TERHADAP SUKU CADANG SEPEDA MOTOR HONDA VARIO YANG BERMASALAH (STUDI KASUS PADA CV. HAYATI PADANG). Other thesis, Fakultas Hukum.
|
PDF (PERLINDUNGAN HUKUM BAGI KONSUMEN TERHADAP SUKU CADANG SEPEDA MOTOR HONDA VARIO YANG BERMASALAH (STUDI KASUS PADA CV. HAYATI PADANG))
- Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication. Download (362Kb) | Preview |
Abstract
Berkembangnya perekonomian pada umumnya dan perindustrian serta perdagangan pada khususnya telah meningkatkan perhatian terhadap perlindungan konsumen. Lahirnya UU No.8/1999 merupakan upaya untuk memberikan jaminan kepastian hukum serta memberikan perlindungan bagi konsumen. Namun, seringkali dijumpai pihak pelaku usaha melakukan kelalaian ,yang tanpa disadarinya seperti produk barang yang baru diproduksi mengalami suatu masalah (cacat) sehingga merugikan pihak konsumen. Sebagai upaya untuk menghindarkan akibat negatif pemakaian barang dan atau jasa, maka dalam Pasal 8 ayat (2) UU Perlindungan Konsumen, secara tegas sudah dinyatakan bahwa pelaku usaha dilarang memperdagangkan barang yang rusak, cacat atau bekas, dan tercemar tanpa memberikan informasi secara lengkap dan benar atas barang dimaksud. Salah satu kasus produk barang bermasalah yang patut duadikan bahan kajian penelitian adalah produk dari PT. Astra Honda Motor dengan merek barang Honda Vario. Kasus tersebut tersangkut pada masalah produksi yang baru diketahui setelah produk tersebut dipasarkan dan sampai ke tangan konsumen. Untuk itu, CV. Hayati Padang selaku main dealer PT. Astra Honda Motor di daerah Sumatera Barat melakukan tindakan perbaikan langsung terhadap masalah yang menimpa produk yang dipasarkannya tersebut.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Unit atau Lembaga: | Fakultas Hukum > Hukum |
Depositing User: | SSi Santi Ariningsih |
Date Deposited: | 23 Mar 2011 02:03 |
Last Modified: | 04 Oct 2011 04:21 |
URI: | http://repository.unand.ac.id/id/eprint/8854 |
Actions (login required)
View Item |