Repository Universitas Andalas

PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP NASABAH PENGGUNA KARTU ANJUNGAN TUNAI MANDIRI (ATM) BANK NAGARI CABANG INDARUNG

Addilan, Restu Ahsani (2008) PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP NASABAH PENGGUNA KARTU ANJUNGAN TUNAI MANDIRI (ATM) BANK NAGARI CABANG INDARUNG. Other thesis, Fakultas Hukum..

[img]
Preview
PDF (PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP NASABAH PENGGUNA KARTU ANJUNGAN TUNAI MANDIRI (ATM) BANK NAGARI CABANG INDARUNG) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (573Kb) | Preview

Abstract

Dewasa ini kebutuhan masyarakat terhadap fasilitas ATM sangat tinggi,terutama dalam menunjang aktifitas dan mobilitas kehidupan masyarakat. Masyarakat menginginkan adanya transaksi yang begitu cepat, mudah dan aman serta praktis. Kebutuhan masyarakat tersebut mendapat respon positif dari lembaga perbankan dengan menghadirkan fasilitas ATM yang tersedia pada banyak tempat yang strategis sehingga mudah dijangkau oleh masyarakat pengguna fasilitas ATM tersebut. Dengan adanya kemudahan penarikan tersebut menimbulkan kekhawatiran terhadap keselamatan dana nasabah, karena ATM sangat rentan menimbulkan kerugian bagi nasabah. Hal ini disebabkan karena mesin ATM tidak dapat mendeteksi apakah penarik adalah orang yang berhak atau tidak dalam melakukan transaksi, ditambah lagi kesulitan dalam proses pembuktian apakah telah terjadi peristiwa yang menimbulkan kerugian bagi nasabah. Untuk mengantisipasi persoalan tersebut maka diperlukan adanya jaminan perlindungan hukum terhadap simpanan nasabah. Dalam skripsi ini penulis mengangkat beberapa permasalahan antara lain mengenai jaminan perlindungan hukum yang diberikan oleh Bank Nagari kepada nasabah pengguna kartu ATM, upaya apa yang dapat ditempuh oleh nasabah apabila terjadi peristiwa yang menimbulkan kerugian bagi nasabah pemilik karru ATM, dan kendala-kendala yang ditemui oleh nasabah dalam penggunaan kartu ATM. Dalam penelitian ini penulis menggunakan pendekatan yuridis sosiologis, yakni memperhatikan nonna-norma hukum yang berlaku dan dihubungkan dengan pelaksanaannya dilapangan. Mengingat bahwa ketentuan khusus yang mengatur mengenai kartu ATM ini belum ad4 maka pelaksanaannya mengacu pada Hukum Perjanjian yang terdapat pada Buku III KUHPerdata dan Undang- Undang Nomor 7 Tahun 1992 yang telah di perbaharui dengan undang-Undang Nomor 10 Tahun 1998 tentang Perbankan serta Undang-Undang Nomor 8 Tahun I999 tentang perlindungan konsumen. Dari hasil penelitian dilapangan dapat disimpulkan bahwa (l) pada Bank Nagari tidak memberikan perlindungan secara khusus terhadap nasabah, khususnya pengguna kartu ATM. Akan tetapi secara implisit perlindungan hukum itu dapat ditemukan dalam perjanjian pembukaan ATM Bank Nagari.(2) upaya hukum yang dapat ditempuh oleh nasabah jika terjadi peristiwa yang menimbulkan kerugian bagi nasabah adalah upaya hukum admnisterasi dan upaya hukum melalui lembaga peradilan. (3) kerugian yang biasanya timbul dari penggunaan kartu ATM disebabkan oleh kelalaian atau kesalahan pemegang karfu ATM seperti kartu hilang, rusak atau cacat dan nomor PIN yang terlupa. Sedangkan kendala yang dihadapi adalah masalah-masalah teknis yang segera dapat diselesaikan oleh teknisi dari pihak Card Center Bank Nagari.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: K Law > K Law (General)
Unit atau Lembaga: Fakultas Hukum > Hukum
Depositing User: KREATIF zulka hendri
Date Deposited: 31 Mar 2011 09:02
Last Modified: 27 Sep 2011 06:13
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/9545

Actions (login required)

View Item View Item