Repository Universitas Andalas

KREDIT MACET DAN UPAYA PENYELESAIANNYA (STUDI DI BANK NAGARI BPD SUMATERA BARAT CABANG MUARA LABUH)

Isril, Albert (2008) KREDIT MACET DAN UPAYA PENYELESAIANNYA (STUDI DI BANK NAGARI BPD SUMATERA BARAT CABANG MUARA LABUH). Other thesis, Fakultas Hukum.

[img]
Preview
PDF (KREDIT MACET DAN UPAYA PENYELESAIANNYA (STUDI DI BANK NAGARI BPD SUMATERA BARAT CABANG MUARA LABUH)) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (327Kb) | Preview

Abstract

Tujuan penulisan skripsi ini, selain syarat untuk dapat mengikuti ujian dalam rangka mendapatkan gelar Sarjana Hukum pada Fakultas Hukum Universitas .Andalas Padang Program Ekstensi dan juga untuk mengetahui terjadinya kredit macet di Bank Nagari Sumatera Barat Cabang Muara Labuh dan upaya yang dilakukan dalam penyelesaian kredit macet. Kredit merupakan kegiatan utama perbankan Indonesia, kredit juga termasuk salah satu aktiva produktif yang kualitasnya harus diperhatikan karena merupakan kunci keberhasilan suatu bank. Kualitas kredit yang kurang baik mengharuskan bank membentuk biaya yang cukup besar yang biasanya disebut cadangan atau penyisihan penghapusan kredit dan juga mempengaruhi tingkat kesehatan bank. Bank yang tidak sehat (bank sakit) seperti Bank Beku Operasi (BBO) dan Bank Take Over (BTO) dirawat oleh Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN), jika tidak bisa disehatkan maka bank tersebut dilikuidasi yang mengakibatkan kerugian bagi bank dan nasabah bank itu sendiri. Penelitian dilakukan secara yuridis empiris, dengan melakukan penelitian lapangan selama lebih kurang 2 (dua) bulan dengan melakukan wawancara kepada staf Bank Nagari Sumatera Barat Cabang Muara Labuh. Upaya yang telah dilakukan Bank Nagari Sumatera Barat Cabang Muara Labuh adalah pencegahan dan penyelesaian kredit bermasalah dilakukan dengan dua cara, pertama dengan cara penyelesaian sebelum melalui prosedur hukum yaitu restrukturisasi kredit dan penghapusan kredit bermasalah, cara kedua dengan cara penyelesaian melalui prosedur hukum. Dari penelitian di lapangan Bank Nagari Sumatera Barat Cabang Muara Labuh telah melaksanakan penyelesaian kredit bermasalah sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang ada dan melaksanakan aturan yang telah ditetapkan oleh kantor Bank Nagari Sumatera Barat.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: K Law > K Law (General)
Unit atau Lembaga: Fakultas Hukum > Hukum
Depositing User: Haryoshi Utami
Date Deposited: 01 Apr 2011 08:08
Last Modified: 04 Oct 2011 08:39
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/9979

Actions (login required)

View Item View Item