Repository Universitas Andalas

POLITENESS STRATEGIES IN AMERICAN TELEVISION SERIES HANNAH MONTANA

RAHMI, AWLIYA (2014) POLITENESS STRATEGIES IN AMERICAN TELEVISION SERIES HANNAH MONTANA. Other thesis, Fakultas Sastra.

[img]
Preview
PDF
Download (83Kb) | Preview
[img]
Preview
PDF
Download (213Kb) | Preview
[img]
Preview
PDF
Download (64Kb) | Preview
[img]
Preview
PDF
Download (154Kb) | Preview

Abstract

Skripsi ini berisi kajian mengenai strategi-strategi kesantunan yang digunakan oleh karakter-karakter dalam Serial Televisi Amerika: Hannah Montana. Tujuan penelitin ini adalah mengamati strategi-strategi kesantunan yang digunakan dalam menyampaikan tujuan dan mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi karakter untuk menggunakan strategi kesantunan tersebut. Data penelitian diambil dari serial televisi Amerika: Hannah Montana musim satu yang berjudul Lilly, do you want to know a secret?. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode observasi dengan teknik simak catat dan dianalisis dengan menggunakan metode padan pragmatik dan metode distribusional. Teori yang digunakan untuk menganalisis data adalah teori kesantunan oleh Brown dan Levinson (1987) dan teori SPEAKING oleh Hymes (1972). Subjek peneletian berupa 29 ujaran yang menerapkan strategi kesantunan. Hasil analisis menunjukan terdapat empat tipe strategi kesntunan yang digunakan, yaitu bald on record, positive politeness, negative politeness dan off record. Positive politeness adalah strategi yang paling banyak digunakan dengan muncul sebanyak 12 kali (42,37%). Hal ini disebabkan oleh faktor penutur yang mengenal dengan baik satu sama lain. Bald on record muncul sebanyak 9 kali (31,03%). Sementara itu, negative politeness dan off record muncul dalam frekuensi yang sama, yaitu sebanyak 4 kali (13,79%). Dalam menggunakan strategi kesantunan, karakter dalam serial ini dipengaruhi oleh empat faktor, yaitu ends, participants, setting dan norms. Ends mempengaruhi 29 penggunaan strategi kesantunan (100%). Ends merupakan faktor yang paling mempengaruhi karena penutur dalam serial ini mengutamakan tercapainya maksud di setiap ujarannya. Tuturan di dalam serial ini bertujuan sebagai undangan, permintaan, penolakan, permintaan maaf dan perlindungan diri. Participants mempengaruhi 23 penggunaan strategi (79,31%). Settings mempengaruhi 9 penggunaan strategi kesantunan (31,03%). Sementara itu, norms mempengaruhi 1 penggunaan strategi (3, 44%). Kata Kunci: Kesantuan, strategi, strategi kesantunan

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: P Language and Literature > PE English
Unit atau Lembaga: Paca Sarjana > Strata 2 > Hama dan Penyakit Tanaman
Depositing User: dhanie DR anie
Date Deposited: 12 Apr 2014 04:49
Last Modified: 12 Apr 2014 04:49
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/19441

Actions (login required)

View Item View Item