Repository Universitas Andalas

HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP PERILAKU HIDUP BERSIH SEHAT PADA RUMAH TANGGA DI KORONG AIR TAJUN WILAYAH KERJA PUSKESMAS LUBUK ALUNG TAHUN 2009

PUTRI, EKA AFRIANTI (2010) HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP PERILAKU HIDUP BERSIH SEHAT PADA RUMAH TANGGA DI KORONG AIR TAJUN WILAYAH KERJA PUSKESMAS LUBUK ALUNG TAHUN 2009. Other thesis, Fakultas Kedokteran.

[img]
Preview
PDF (HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP PERILAKU HIDUP BERSIH SEHAT PADA RUMAH TANGGA DI KORONG AIR TAJUN WILAYAH KERJA PUSKESMAS LUBUK ALUNG TAHUN 2009) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (526Kb) | Preview

Abstract

Sasaran pembangunan kesehatan menuju Indonesia sehat 2010 adalah prilaku hidup bersih sehat. Yang mana meningkatkan prilaku hidup bersih sehat dari segala aspek. Berdasarkan datayang di peroleh dari Puskesmas Lubuk Alung 2009, yang mana Korong Air Tajun masih banyak di temukan jumlah keluarga yang berprilaku hidup bersih sehat tidak baik. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara pengetahuan, sikap tentang prilaku hidup bersih sehat. Penelitian ini di lakukan di Korong Air Tajun Wilayah Kerja Puskesmas Lubuk Alung. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 23 Februari- 7 Maret yang menggunakan jenis penelitian korelasi dengan desain Cross Sectional dengan jumlah responden 195 kepala keluarga yang diambil secara acak sistematik, sedangkan instrumen penelitian ini adalah kuesioner. Analisa dilakukan secara univariat dan bivariat. Hasil penelitian ini didapatkan lebih dari separuh responden 53,8% memiliki pengetahuan baik, lebih dari separuh responden 50,3% memiliki sikap positif tentang prilaku hidup bersih sehat pada rumah tangga dan lebih dari separuh responden 57,4% prilaku hidup bersih sehatnya tidak baik. Kemudian terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan dengan prilaku hidup bersih sehat dengan nilai (p : 0,000), dan terdapat hubungan yang bermakna antara sikap dengan prilaku hidup bersih sehat dengan nilai (p :0,000). Berdasarkan hasil penelitian disarankan kepada masyarakat untuk lebih meningkatkan prilaku hidup bersih sehatnya dalam kehidupan sehari-hari.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Unit atau Lembaga: Kedokteran > Program Studi Ilmu Keperawatan
Depositing User: masanori sari ariningsih
Date Deposited: 02 Mar 2011 04:29
Last Modified: 02 Mar 2011 04:29
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/7816

Actions (login required)

View Item View Item