Gusman, Ade (2010) Hubungan Tingkat Modal Sosial Masyarakat Dengan Tingkat Keberdayaan Masyarakat Dalam PNPM-Mandiri. (Studi PNPM-Mandiri Perkotaan Kelurahan Kubu Tanjung Kota Bukittinggi). Other thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.
|
PDF (Hubungan Tingkat Modal Sosial Masyarakat Dengan Tingkat Keberdayaan Masyarakat Dalam PNPM-Mandiri. (Studi PNPM-Mandiri Perkotaan Kelurahan Kubu Tanjung Kota Bukittinggi))
- Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication. Download (604Kb) | Preview |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk menjawab permasalahan penelitian yaitu apakah ada pengaruh, dan seberapa besar pengaruh tingkat modal sosial masyarakat terhadap tingkat keberdayaan masyarakat dalam Program Nasional Psmberdayaan Masyarakat Mandiri. Penelitian ini mengambil lokasi di kelurahan Kubu Tanjung, kecamatan Aur Birugo Tigo Baleh, kota Bukiuinggi. Yang melatar belakangi penelitian ini adalah perancangan PNPM-Mandiri sebagai upaya membentuk keberdayan masyarakat dan pengentasan kemiskinan serta kemandirian. Dalam penelitian ini, peneliti mencari tahu faklor pendukung keberdayaan masyarakrt. Dari sedemikian banyak faktor, peneliti memilih faktor modal sosial sebagai variabel yang dapat mempengaruhi keberdayaan masyarakat. Faktor ini dipilih oleh peneliti karena akhir-akhir ini modal sosial menjadi perbincangan para ahli terkait kemampuannya dalam mendukung upaya pemberd ayaan masyarakat. Bahkan Word Bank secara khusus mengikut sertakan modal ini dalam setiap program pengentasan kemiskinan, khususnya di negara dunia. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan tipe eksplanatori. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner. Unit analisis data adalah individu. Analisa datamenggunakan program komputer SPSS 11.5 dan uji hipotesis menggunakan statistik chi-square yang disajikan dengan skala ordinal yaitu tabel frekuensi dan tabulasi silang agar dapat dipertanggung jawabkan keilmiahannya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas warga kelurahan Kubu Tanjung memiliki modal sosial dengan kategori tinggi yaitu sekitar 76%. Berbanding lurus dengan modal sosial masyarakat kelurahan Kubu Tanjung, tingkat keberdayaan masyarakat mayoritas juga berkategori tinggi yaitu sebeasar 74,7%. Dari analisa Symmetric Measures yang dilakukan, diperoleh persentase Contingenry Coefficient sebesar 60% ini berarti terdapat hubungan yang positif yang sedang antara tingkat modal sosial masyarakat dengan tingkat keberdayaaan masyarakat kelurahan Kubu Tanjung kota Bukittinggi
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Unit atau Lembaga: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi |
Depositing User: | SSi Resta Yanda |
Date Deposited: | 07 Jun 2011 02:45 |
Last Modified: | 07 Jun 2011 02:45 |
URI: | http://repository.unand.ac.id/id/eprint/14427 |
Actions (login required)
View Item |