Repository Universitas Andalas

PERANCANGAN SISTEM VERIFIKASI PENUTUR MENGGUNAKAN METODA MEL FREQUENCY CEPSTRAL COEFFICIENTS-VECTOR QUANTIZATION (MFCC-VQ) DAN PENGENALAN KATA MENGGUNAKAN METODA LOGIKA FUZZY BERDASARKAN KATA WARNA "MERAH", "HIJAU" DAN "BIRU"

Rahmat, Abmierdal (2008) PERANCANGAN SISTEM VERIFIKASI PENUTUR MENGGUNAKAN METODA MEL FREQUENCY CEPSTRAL COEFFICIENTS-VECTOR QUANTIZATION (MFCC-VQ) DAN PENGENALAN KATA MENGGUNAKAN METODA LOGIKA FUZZY BERDASARKAN KATA WARNA "MERAH", "HIJAU" DAN "BIRU". Other thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
PDF (PERANCANGAN SISTEM VERIFIKASI PENUTUR MENGGUNAKAN METODA MEL FREQUENCY CEPSTRAL COEFFICIENTS-VECTOR QUANTIZATION (MFCC-VQ) DAN PENGENALAN KATA MENGGUNAKAN METODA LOGIKA FUZZY BERDASARKAN KATA WARNA "MERAH", "HIJAU" DAN "BIRU") - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (546Kb) | Preview

Abstract

Metoda Mel Frequency Cepstral Coefficients-Vector Quantization (MFCC-VQ) dapat digunakan dalam sistem verifikasi Penutur dan Logika Fuzzy dalam sistem pengenalan kata. Proses ekstraksi ciri sinyal wicara menggunakan metoda Mel Frequency Cepstral Coefficients (MFCC) nantinya akan menghasilkan vektor akustik sinyal wicara. Vector Quantization (VQ) digunakan untuk membentuk vector akustik yang spesifik untuk tiap penutur. Dalam tahap pengenalan atau verifikasi, jarak Euclidean (threshold) digunakan untuk mencocokkan penutur tak dikenal dengan penutur dalam filebase. Dalam penelitian ini, sistem digunakan untuk memverifikasi penutur dan mengenali kata, yaitu merah, biru dan hijau dalam Bahasa Indonesia. Sistem ini telah diuji dengan membandingkan tingkat keberhasilan verifikasi penutur antara sumber suara yang digunakan sebagai filebase dan pemodelan kata dengan sumber suara yang tidak digunakan sebagai filebase. Untuk 100 kali pengucapan pada masing- masing pengujian diperoleh persentase keberhasilan verifikasi penutur yang baik. Pada pengujian sumber suara yang digunakan sebagai filebase, rata-rata persentase keberhasilan verifikasi adalah 85% dengan rata-rata persentase kebenaran pengenalan kata sebesar 95.07% sedangkan pengujian sumber suara yang tidak digunakan sebagai filebase memperoleh persentase rata-rata keberhasilan verifikasi sebesar 86.33%.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Unit atau Lembaga: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Haryoshi Utami
Date Deposited: 12 Jul 2011 07:32
Last Modified: 10 Oct 2011 03:43
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/14796

Actions (login required)

View Item View Item