Repository Universitas Andalas

INVENTARISASI JENIS-JENIS GULMA PADA PERTANAMAN SAYURAN DI ALAHAN PANJANG

Jahja, Dasril and Ardi, Ardi and Akhir, Nasrez (2008) INVENTARISASI JENIS-JENIS GULMA PADA PERTANAMAN SAYURAN DI ALAHAN PANJANG. Project Report. Universitas Andalas. (Unpublished)

[img]
Preview
PDF (INVENTARISASI JENIS-JENIS GULMA PADA PERTANAMAN SAYURAN DI ALAHAN PANJANG) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (248Kb) | Preview

Abstract

Survei lapangan untuk menginventarisasi jenis-jenis gulma pada pertanaman sayuran di Alahan panjang telah dilaksanakan pada bulan Januari 1991 . Tujuan dari studi survei ini adalah untuk menetapkan jenis-jenis gulma yang ada pada pertanaman kol, bawang putih, bawang merah, cabe, terung dan kentang di daerah Alahan Panjang. Metode yang digunakan adalah metode survei yaitu dengan mengamati dan mencatat semua jenis gulma yang terdapat pada pertanaman sayuran, kemudian diambil fotonya. Dari hasil pengamatan ternyata jenis gulma yang paling banyak terdapat adalah gulma berdaun lebar semusim dan yang selalu terdapat pada areal tersebut adalah Drymaria cordata, dan Ageratum conyzoides. Gulma rerumputan yang juga hampir selalu ditemui di areal ini adalah Leersia hexandra. Cara pengendalian gulma yang dilakukan petani adalah mencabut dengan tangan atau menggunakan pacul dan tanaman yang penyiangannya dilakukan paling intensif adalah bawang putih dan bawang merah.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Unit atau Lembaga: Lembaga Penelitian Unand
Depositing User: Haryoshi Utami
Date Deposited: 07 Dec 2011 08:03
Last Modified: 07 Dec 2011 08:03
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/16376

Actions (login required)

View Item View Item