FITRI, WIYA ELSA (2010) JENIS-JENIS DAN VARIASI MORFOLOGI DIATOM PADA DUA KAWASAN MANGROVE (SUNGAI PISANG KOTA PADANG DAN AIR BANGIS PASAMAN BARAT SUMATERA BARAT). Masters thesis, Fakultas MIPA.
|
PDF (JENIS-JENIS DAN VARIASI MORFOLOGI DIATOM PADA DUA KAWASAN MANGROVE (SUNGAI PISANG KOTA PADANG DAN AIR BANGIS PASAMAN BARAT SUMATERA BARAT) )
- Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication. Download (55Kb) | Preview |
Abstract
Penelitian mengenai jenis-jenis dan variasi morfologi Diatom pada dua kawasan mangrove berbeda, yaitu kawasan mangrove di Sungai Pisang Kota Padang yang mengalami kerusakan pada beberapa lokasi dan kawasan perairan mangrove di Air Bangis Pasaman Barat yang tergolong masih alami, telah dilakukan pada bulan Desember 2010 hingga Februari 2011. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis dan variasi morfologi Diatom pada kedua perairan mangrove berbeda ini. Berdasarkan hasil identifikasi yang telah dilakukan, ditemukan 60 jenis diatom yang masuk ke dalam 25 genus, 13 famili, lima subordo yaitu Coscinodiscineae, Rhizosoleniineae dan Biddulphiineae dari ordo Centrales serta Fragilariineae dan Bacillariineae dari ordo Pennales yang semuanya tergabung ke dalam klas Bacillariophyceae. Sebanyak 33 jenis diatom ditemukan di kawasan perairan mangrove Sungai Pisang dan sebanyak 36 jenis ditemukan pada perairan mangrove Air Bangis. Ditemukan sembilan jenis diatom yang ditemukan pada kedua lokasi tersebut, yaitu Coscinodiscus asteromophalus, C. nitidus, Bacteriastrum hyalinum, Eunotia lunaris, Nitzschia sigma var indica, N. sigma var interscendence, Pleurosigma angulatum var strigosa, Thalassionema frauenfeldii dan T. nitzschioides. Lokasi pengambilan sampel dengan jumlah spesies terbanyak yang mengalami perbedaan ukuran morfologi adalah Perairan mangrove Air Bangis Pasaman Barat pada stasiun VI dengan vegetasi tumbuhan mangrove yang paling besar dan rapat. Jenis-jenis yang mengalami variasi morfologi adalah Eunotia lunaris, Nitzschia sigma var indica, N. sigma var intercendence, Pleurosigma angulatum var strigosa, Thalassionema frauenfeldii dari ordo Pennales dan Bacteriastrum hyalinum dari ordo Centrales. Bentuk variasi morfologi yang terjadi, yaitu ukuran frustule yang cenderung menjadi lebih panjang dan langsing pada Ordo Pennales dan diameter frustule yang lebih kecil dengan seta lebih panjang pada Ordo Centrales, dibanding individu dari jenis yang sama di lokasi pengambilan sampel lainnya.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QH Natural history > QH301 Biology |
Unit atau Lembaga: | Paca Sarjana > Strata 2 > Biologi |
Depositing User: | masanori sari ariningsih |
Date Deposited: | 03 Jan 2012 14:33 |
Last Modified: | 03 Jan 2012 14:33 |
URI: | http://repository.unand.ac.id/id/eprint/16875 |
Actions (login required)
View Item |