Husril, Ridho (2011) Analisa Usaha Tani Perkebunan Kelapa Sawit Rakyat Swadaya di Kenagarian Kinali Kabupaten Pasaman Barat. Other thesis, FAKULTAS PERTANIAN.
|
PDF (Analisa Usaha Tani Perkebunan Kelapa Sawit Rakyat Swadaya di Kenagarian Kinali Kabupaten Pasaman Barat )
- Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication. Download (151Kb) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan pelaksanaan pembangunan perkebunan kelapa sawit pada perkebunan kelapa sawit swadaya di Kenagarian Kinali Kabupaten Pasaman Barat dan menganalisis pendapatan dan keuntungan usaha taninya. Metoda penelitian yang digunakan adalah metode survey dengan analisis data deskriptif kualitatif dan analisa usaha tani untuk menghitung pendapatan dan keuntungan. Populasi penelitian adalah petani perkebunan kelapa sawit rakyat swadaya di Kenagarian Kinali, Kecamatan Kinali, Kabupaten Pasaman Barat. Sampel yang diambil yaitu petani yang membangun perkebunan kelapa sawit secara swadaya. Dari penelitian diperoleh hasil tentang pelaksanaan pembangunan perkebunan kelapa sawit di Kenagarian Kinali diperoleh bahwa petani menggunakan lahan milik sendiri; umumnya menggunakan bibit yang diambil dari perusahaan perkebunan besar; pemeliharaan umumnya menggunakan tenaga kerja dalam keluarga; menggunakan modal sendiri; produksi masih dibawah produksi optimal dan menjual TBS umunya kepada pedagang pengumpul. Pendapatan yang diperoleh dari kegiatan usaha tani adalah Rp.20.507.716,00/ hektar. Sedangkan keuntungan diperoleh sebesar Rp. 19.301.769,00/hektar. Dari hasil penelitian diharapkan dinas atau penyuluh pertanian dapat memberikan penyuluhan tentang membudidayakan kelapa sawit, bagaimana cara pembibitan yang baik serta cara pemeliharaan yang benar. Selain itu tersedianya bibit bersertifikat dengan harga yang terjangkau dan prosedur yang tidak sulit akan lebih memudahkan petani dalam memperoleh bibit untuk perkebunan kelapa sawit mereka, sehingga mereka tidak lagi perlu mengambil bibit PTPN VI.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SB Plant culture |
Unit atau Lembaga: | Fakultas Pertanian > Sosial Ekonomi Pertanian |
Depositing User: | KREATIF zulka hendri |
Date Deposited: | 03 Jan 2012 14:33 |
Last Modified: | 03 Jan 2012 14:33 |
URI: | http://repository.unand.ac.id/id/eprint/16879 |
Actions (login required)
View Item |