Repository Universitas Andalas

INDONESIAN SUBTITLING STRATEGIES OF THE ENGLISH MOVIE INCEPTION

LESTARIAN, ANDALUSIA (2011) INDONESIAN SUBTITLING STRATEGIES OF THE ENGLISH MOVIE INCEPTION. Other thesis, Fakultas Sastra.

[img]
Preview
PDF (INDONESIAN SUBTITLING STRATEGIES OF THE ENGLISH MOVIE INCEPTION) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (109Kb) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi ini membahas tentang strategi penerjemahan pada teks film (Indonesian subtitling strategies) yang digunakan pada film berbahasa Inggris ke bahasa Indonesia. Dengan studi ini penulis ingin mengetahui strategi penerjemahan apa yang digunakan pada teks film dan strategi apa yang paling banyak digunakan. Metode yang digunakan adalah membandingkan data sumber dengan terjemahannya. Dalam pengumpulan data, penulis mengunakan teknik pengamatan dan teknik catat. Petikan-petikan percakapan dicatat dan ditampilkan dalam bentuk tabel. Analisis data mengunakan teori teknik penerjemahan yang diajukan oleh Gottlieb (2001), yang terdiri dari penghilangan, penyingkatan, penambahan, pemindahan, pengurangan, penyimpulan dan penyalinan. Data analisis diambil dari petikan percakapan film berjudul Inception dalam bentuk DVD. Dalam menganalis data, penulis menjelaskan bagian mana yang mengalami strategi penerjemahan, klasifikasi, dan asumsi mengapa strategi itu digunakan. Penjabaran data analisis dijelaskan berdasarkan strategi, bukan petikan percakapan. Data analisis berjumlah 56 petikan percakapan, terdiri dari delapan tabel. Masing-masing tabel berjumlah tujuh petikan percakapan. Dari hasil analisis, ditemukan semua strategi penerjemahan, dan terdapat 70 kali penggunaan strategi penerjemahan. Dari hasil penelitian ditemukan strategi-strategi yang muncul dengan frekuensi sebagai berikut: penyingkatan 24 kali (42.85%), penghilangan 20 kali (35.71 %), penyimpulan 14 kali (25 %), penambahan 5 kali (8.93%), pemindahan 4 kali (7.14%) pengurangan dua kali (3.57 %), dan penyalinan satu kali (1.75%).

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: P Language and Literature > PE English
Unit atau Lembaga: Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Inggris
Depositing User: KREATIF zulka hendri
Date Deposited: 03 Jan 2012 14:30
Last Modified: 03 Jan 2012 14:30
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/17043

Actions (login required)

View Item View Item