Repository Universitas Andalas

ASPEK RELIGIUSITAS DALAM KUMPULAN PUISI TOPENG: TINJAUAN TEMA

PITRI, IRMADANI (2011) ASPEK RELIGIUSITAS DALAM KUMPULAN PUISI TOPENG: TINJAUAN TEMA. Other thesis, Fakultas Ilmu Budaya.

[img]
Preview
PDF (ASPEK RELIGIUSITAS DALAM KUMPULAN PUISI TOPENG: TINJAUAN TEMA) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (83Kb) | Preview

Abstract

Penelitian ini mengkaji permasalahan aspek religiusitas dalam kumpulan puisi Topeng yang ditulis oleh siswa-siswa Sekolah Dasar se-Indonesia. Puisi-puisi dalam buku kumpulan puisi Topeng memiliki tema-tema religius atau berhubungan dengan ketuhanan dan keimanan. Oleh sebab itu, penelitian dilakukan dengan tinjauan tema untuk mengetahui aspek-aspek religiusitasnya. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif yang bersifat deskriptif. Tema-tema dalam puisi-puisi Topeng berkaitan dengan persoalan ketuhanan dan keagamaan. Aspek religiusitas dalam tema puisi-puisi Topeng dirumuskan berdasarkan aspek-aspek religiusitas yang dikemukakan oleh Jalaluddin Rahmat. Aspek-aspek religiusitas yang didapat berdasarkan analisis tema puisi-puisi Topeng yaitu: aspek ritualistik (menjelaskan tuntutan agama dan naik haji), aspek ideologis (keyakinan terhadap hidup dan mati), aspek eksperiensial (ekspresi cinta alam dan tanah air), dan aspek konsekuensial (menghormati orang tua, keluarga, dan masyarakat).

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Unit atau Lembaga: Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Indonesia
Depositing User: Haryoshi Utami
Date Deposited: 03 Jan 2012 14:29
Last Modified: 03 Jan 2012 14:29
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/17128

Actions (login required)

View Item View Item