Repository Universitas Andalas

DESENTRALISASI FISKAL DAN KINERJA EKONOMI SUMATERA BARAT

NURAINI, LUSIANA (2011) DESENTRALISASI FISKAL DAN KINERJA EKONOMI SUMATERA BARAT. Other thesis, Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
PDF (DESENTRALISASI FISKAL DAN KINERJA EKONOMI SUMATERA BARAT) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (80Kb) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas mengenai desentraslisasi fiskal dan kinerja ekonomi Sumatera Barat yang dilihat dari pertumbuhan ekonomi, penyerapan tenaga kerja, jumlah penduduk miskin, dan kesejahteraan masyarakat. Model dibuat berdasarkan analisis Structural Equation Model (SEM) dimana model yang dibuat berdasarkan teori yang ada dan direpresentasikan kedalam bentuk matematis dan path diagram dengan menggunakan tools AMOS versi 5. Data yang digunakan adalah data panel dengan 19 kabupaten/kota di Sumatera Barat dari tahun 2001-2009. Hasil penelitian menunjukkan bahwa desentralisasi fiskal mempunyai hubungan positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi, pertumbuhan ekonomi mempunyai hubungan positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja, pertumbuhan ekonomi mempunyai hubungan positif dan signifikan terhadap penurunan angka kemiskinan, pertumbuhan ekonomi mempunyai hubungan positif dan signifikan terhadap kesejahteraan masyarakat, penyerapan tenaga kerja mempunyai hubungan positif dan signifikan terhadap kesejahteraan masyarakat, dan penurunan angka kemiskinan mempunyai hubungan positif dan signifikan terhadap kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu, pemerintah daerah perlu meningkatkan potensi/sumber daya yang ada di wilayahnya guna meningkatkan Pendapapatan Asli Daerah, sehingga desentralisasi fiskal meningkat. Seiiring dengan peningkatan desentralisasi fiskal, pertumbuhan ekonomi juga akan meningkat, sehingga terjadi penyerapan tenaga, mengurangi angka kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Unit atau Lembaga: Fakultas Ekonomi > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Haryoshi Utami
Date Deposited: 28 May 2012 03:34
Last Modified: 28 May 2012 03:34
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/17142

Actions (login required)

View Item View Item