MAYASARI, AFRINA (2010) GELAR PANGHULU DI KENAGARIAN GUGUAK KECAMATAN 2X11 KAYUTANAM ( Analisis Fungsi ). Other thesis, Fakultas Sastra.
|
PDF (GELAR PANGHULU DI KENAGARIAN GUGUAK KECAMATAN 2X11 KAYUTANAM ( Analisis Fungsi ) )
- Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication. Download (40Kb) | Preview |
Abstract
Bagi masyarakat Minangkabau, penamaan gelar merupakan salah satu bentuk pencatatan peristiwa atau sejarah yang terjadi pada masa lalu. Mengingat kenyataan bahwa hanya orang-orang tua saja yang mengetahui cerita penamaan gelar tersebut, maka dikhawatirkan akan punah. Artinya, generasi muda sekarang tidak dapat lagi mengenali kekayaan budaya dan sejarah masa lalunya. Oleh sebab itu, upaya pendokumentasian/invetarisasi perlu dilakukan sesegera mungkin, agar kekayaan budaya tidak hilang begitu saja. Penelitian ini mengambil objek nama-nama gelar panghulu di Kenagarian Guguak Kecamatan 2x11 Kayutanam Kabupaten Padang Pariaman. Selain mendokumentasikan, tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan bentuk, motif dan fungsi cerita asal usul penamaan gelar panghulu di Kenagarian Guguak Kecamatan 2x 11 Kayutanam. Dalam mencapai tujuan tersebut, penulis melakukan studi lapangan dibantu dengan studi kepustakaan. Dari hasil analisis diperoleh sepuluh motif yang terdapat pada cerita penamaan gelar Panghulu di Nagari Guguak, yaitu motif berdasarkan nama tempat, berdasarkan sifat, berdasarkan kemampuan ilmu, berdasarkan fungsi, berdasarkan status sosial, berdasarkan tindakan, berdasarkan nama benda, berdasarkan urutan, berdasarkan fisik dan berdasarkan keadaan alam. Lebih lanjut, disimpulkan bahwa dari dua puluh dua gelar panghulu tersebut, delapan gelar panghulu berfungsi sebagai proyeksi angan-angan dari masyarakat Nagari Guguak, lima gelar panghulu berfungsi sebagai alat pengesahan pranata dan lembaga kebudayaan, empat gelar panghulu berfungsi sebagai alat pendidikan dan empat gelar panghulu berfungsi sebagai alat penekan atau pemaksa berlakunya norma-norma.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | P Language and Literature > P Philology. Linguistics |
Unit atau Lembaga: | Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Minangkabau |
Depositing User: | masanori sari ariningsih |
Date Deposited: | 25 Jan 2012 09:09 |
Last Modified: | 25 Jan 2012 09:09 |
URI: | http://repository.unand.ac.id/id/eprint/17534 |
Actions (login required)
View Item |