Repository Universitas Andalas

ISOLASI DAN KARAKTERISASI BAKTERI PENGHASIL ENZIM FITASE DARI SUMBER AIR PANAS RIMBO PANTI PASAMAN

SIREGAR, RULI YONIPA (2010) ISOLASI DAN KARAKTERISASI BAKTERI PENGHASIL ENZIM FITASE DARI SUMBER AIR PANAS RIMBO PANTI PASAMAN. Other thesis, Fakultas Peternakan.

[img]
Preview
PDF (ISOLASI DAN KARAKTERISASI BAKTERI PENGHASIL ENZIM FITASE DARI SUMBER AIR PANAS RIMBO PANTI PASAMAN) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (110Kb) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengisolasi dan mengkarakterisasi enzim fitase dihasilkan oleh bakteri yang diisolasi dari sumber air panas Rimbo Panti Pasaman. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Teknologi Industri Pakan dan Mikrobiologi FMIPA. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan tiga kali ulangan pada setiap perlakuan. Hasil penelitian diperoleh 4 isolat bakteri dan 3 isolat bakteri yang mempunyai kemampuan mendegradasi asam fitat yaitu N1, N3, dan N4. Namun setelah dilakukan skrining isolat N4 mempunyai kemampuan mendegradasi asam fitat dengan aktivitas enzim tertinggi (39.8 mL/mnt). Bakteri isolat N4 adalah gram-positif, berspora dan berbentuk batang. Selanjutnya isolat N4 ditumbuhkan pada medium cair untuk memproduksi enzim fitase. Enzim fitase yang dihasilkan kemudian dikarakterisasi berdasarkan pH dan temperatur optimum serta stabilitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa enzim fitase yang dihasilkan mempunyai pH optimum 6-7.5, sedangkan temperatur optimum diperoleh 900C dan temperatur stabilitasnya 30-900C. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa enzim fitase yang dihasilkan isolat N4 adalah termostabil yang dapat diaplikasikan pada industri pakan ternak.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Unit atau Lembaga: Fakultas Perternakan > Produksi Ternak
Depositing User: masanori sari ariningsih
Date Deposited: 25 Jan 2012 09:09
Last Modified: 25 Jan 2012 09:09
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/17536

Actions (login required)

View Item View Item