Repository Universitas Andalas

PERBEDAAN TINGKAT KECEMASAN MAHASISWA PROGRAM A DAN PROGRAM B PSIK FK UNAND SEBELUM MENGHADAPI UJIAN SKRIPSI DI PSIK FK UNAND TAHUN 2012

ZULKIFLI, ZULKIFLI (2012) PERBEDAAN TINGKAT KECEMASAN MAHASISWA PROGRAM A DAN PROGRAM B PSIK FK UNAND SEBELUM MENGHADAPI UJIAN SKRIPSI DI PSIK FK UNAND TAHUN 2012. Penelitian, Faklutas Keperawatan .

[img]
Preview
PDF
Download (148Kb) | Preview

Abstract

Kecemasan merupakan suatu respons emosi tanpa objek spesifik yang secara subjektif dialami dan dikomunikasikan secara interpersonal. Mahasiswa tingkat akhir pun tidak terlepas dari gejala kecemasan yang dialami saat menghadapi ujian skripsi, khususnya mahasiswa yang terdiri dari dua buah program yang dibedakan berdasarkan jalur masuk yang berbeda. Tujuan penelitian untuk mengetahui perbedaan tingkat kecemasan ujian skripsi pada mahasiswa jalur A dan B di Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Andalas Tahun 2012. Jenis penelitian adalah komparatif dengan pendekatan cross sectional study. Pengambilan sampel menggunakan total sampling. Terdapat 36 responden, terdiri dari 15 untuk program A dan 21 untuk program B. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner dari Hamilton Rating Scale for Anxiety (HRS-A). Penelitian dilakukan mulai 3 Maret 2012 sampai 3 April 2012 di Kampus PSIK FK UNAND Limau Manis. Hasil penelitian didapatkan 5 responden (33,3%) mahasiswa Program A mengalami tingkat kecemasan sedang dan 12 responden (57,1%) mahasiswa Program B mengalami tingkat kecemasan ringan. Hasil uji t tidak berpasangan menunjukkan nilai p > 0,05 yang artinya tidak terdapat perbedaan rerata tingkat kecemasan pada Program A dan B. Mahasiswa yang akan menghadapi ujian skripsi agar dapat hadir melihat ujian sidang skripsi untuk mendapatkan pengalaman dan mengurangi kecemasannya. Kata kunci : kecemasan, mahasiswa, ujian skripsi.

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Unit atau Lembaga: Fakultas Keperawatan
Depositing User: Deka Putri Naryanti SIP
Date Deposited: 10 Sep 2012 01:37
Last Modified: 10 Sep 2012 01:37
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/17873

Actions (login required)

View Item View Item