DESRIANA, LISA
(2014)
INDUKSI KETAHANAN TANAMAN TOMAT (Lycopersicum esculentum Mill) MENGGUNAKAN ISOLAT RIZOBAKTERIA INDIGENUS UNTUK PENGENDALIAN Xanthomonas axonopodis pv. vesicatoria PENYEBAB PENYAKIT BERCAK BAKTERI.
Other thesis, Universitas Andalas.
Abstract
INDUKSI KETAHANAN TANAMAN TOMAT (Lycopersicum esculentum Mill) MENGGUNAKAN ISOLAT RIZOBAKTERIA INDIGENUS UNTUK PENGENDALIAN Xanthomonas axonopodis pv. vesicatoria PENYEBAB PENYAKIT BERCAK BAKTERI
ABSTRAK
Salah satu pengendalian alternatif Xanthomonas axonopodis pv. vesicatoria yaitu menggunakan rizobakteria indigenus. Tujuan penelitian adalah memperoleh isolat rizobakteria indigenus yang mampu meningkatkan ketahanan tanaman tomat terhadap Xav serta pertumbuhan dan hasil. Penelitian terdiri dari 3 tahap. Tahap I adalah isolasi rizobakteria indigenus pada perakaran tanaman sehat di daerah endemik penyakit bercak bakteri di Kabupaten Solok. Tahap II adalah seleksi isolat rizobakteria indigenus dalam meningkatkan pertumbuhan bibit tomat (PGPR) dan Tahap III, seleksi kemampuan isolat rizobakteria untuk pengendalian bercak bakteri secara in planta. Penelitian disusun berdasarkan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 13 perlakuan dengan 6 perlakuan pada tahap kedua. Pada tahap III, terdapat 6 perlakuan dengan 5 ulangan . Data hasil penelitian dianalisis sidik ragam dan dilanjutkan dengan Duncan’s New Multiple Range Test (DNMRT) pada taraf nyata 5%. Peubah yang diamati adalah pertumbuhan bibit tomat, perkembangan penyakit bercak bakteri, dan pertumbuhan serta hasil tanaman tomat. Hasil penelitian diperoleh isolat AGRZ 211 dan AGRZ 112 lebih mampu meningkatkan pertumbuhan bibit tomat dengan efektivitas 79,85% dan 112,23%. Isolat AGRZ 211 dan AGRZ 221 mampu menekan perkembangan penyakit bercak bakteri dengan efektivitas 25,65% dan 29,24%. Isolat TDRZ 111 dan AGRZ 221 lebih mampu meningkatkan pertumbuhan dan hasil tanaman dengan efektivitas 22,09% dan 27,78%.
Kata kunci : Induksi ketahanan., isolat rizobakteria indigenus., tanaman tomat., Xanthomonas axonopodis pv. vesicatoria.
Actions (login required)
|
View Item |