Repository Universitas Andalas

Pengaruh Jamur Antagonis (Gliocladium sp) Dalam Mengendalikan Jamur Patogen Tular Benih Pada Tanaman Padi (Oryza sativa)

Trisno , Jumsu and Ekawati, Diana and Mardinus, Mardinus (2010) Pengaruh Jamur Antagonis (Gliocladium sp) Dalam Mengendalikan Jamur Patogen Tular Benih Pada Tanaman Padi (Oryza sativa). Project Report. Lembaga Penelitian Universitas Andalas. (Unpublished)

[img] PDF (Pengaruh Jamur Antagonis (Gliocladium sp) Dalam Mengendalikan Jamur Patogen Tular Benih Pada Tanaman Padi (Oryza sativa)) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (546Kb)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan apakah jamur antagonis (Gliocladium sp.) dapat mengendalikan jamur patogen tular benih pada tanaman padi (Oryza sativa). Perlakuan yang diqunakan dalam penelitian ini adalah : Varietas Cisokan dan PB 42 diperlakukan dengan jamur Gliocladium sp. dan tanpa perlakuan. Parameter pengamatan yang dilakukan adalah: A). Di laboratorium yaitu; l) Jenis-jenis jamur patogen tular benih. 2) Persentase daya kecambah, 3). Persentase benih terserang. B). Di Rumah Kaca yaitu: Persentase bibit terserang jamur. Hasil penelitian ditemukan 7 spesies jamur patogen tular benih yaitu: Drechslera oryzae,Pyricularia oryzae, Alternaria padwickii, Fusarium moniliformae, Fusarium raminiarum, Cercospora oryzae, dan Curvularia eragrostidis. Perlakuan Gliocladium sp. dapat menurunkan persentase benih terserang jamur patogen tular benih pada kedua varietas. Penurunan persentase serangan jamur pada varietas PB 42 adalah: 1.25 - 15.50 %. dan pada Varietas Cisokan adalah 2.25 - 7.75 %. Jamur Gliocladium sp. juga dapat meningkatkan persentase daya kecambah normal untuk kedua varietas yaitu 23 % untuk varietas PB 42 dan 29,65 % untuk varietas Cisokan.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Unit atau Lembaga: Lembaga Penelitian Unand
Depositing User: masanori sari ariningsih
Date Deposited: 25 Oct 2010 07:22
Last Modified: 22 Sep 2011 08:08
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/4331

Actions (login required)

View Item View Item