Repository Universitas Andalas

PELAKSANAAN PROSEDUR TETAP PENANGGULANGAN BENCANA GEMPA BUMI DAN KENDALA YANG DIHADAPI DI RUANGAN ICU RSUP DR. M. DJAMIL PADANG

FAUZIAH, NURUL (2009) PELAKSANAAN PROSEDUR TETAP PENANGGULANGAN BENCANA GEMPA BUMI DAN KENDALA YANG DIHADAPI DI RUANGAN ICU RSUP DR. M. DJAMIL PADANG. Other thesis, Fakultas Kedokteran.

[img] PDF (PELAKSANAAN PROSEDUR TETAP PENANGGULANGAN BENCANA GEMPA BUMI DAN KENDALA YANG DIHADAPI DI RUANGAN ICU RSUP DR. M. DJAMIL PADANG ) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (466Kb)

Abstract

Prosedur tetap penanggulangan bencana alam gempa bumi telah menjadi sebuah kebutuhan bagi RSUP Dr. M. Djamil Padang terkait dengan dikeluarkannya uu RI No. 24 tahun 2007 dan lokasi kota padang yang rawan terhadap bencana. Pada kejadian gempa sebelumnya, masih terjadi kepanikan dalam menghadapi gempa seperti halnya yang terjadi di bagian ICU. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan prosedur tetap pra bencana, tanggap bencana dan pasca bencana mengetahui kesesuaian protap yang telah ada dengan standar, mengetahui kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan dan pengembangan protap, serta mengetahui peran perawat dalam penerapan protap di RSUP Dr. M Djamil Padang. Penelitian dilakukan di bagian ICU RSUP Dr. M Djamil Padang pada bulan September sampai November 2008 dengan metode penelitian kualitatif menggunakan Action Based Methode dengan proses evaluasi sumatif Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara terhadap 6 orang informan dan dokumentasi. Analisa data dilakukan melalui tahap reduksi data, display data, membuat kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pra bencana dan tanggap bencana belum sesuai dengan standar, sedangkan pelaksanaan pasca bencana berjalan sesuai standar. Selain itu, prosedur tanggap bencana yang ada berupa Hospital Disaster plan RSUP Dr. M. Djamil Padang belum sesuai dengan standar, di sisi lain protap pra dan pasca bencana belum ada. Hasil penelitian juga menjelaskan kendala dalam pelaksanaan dan pengembangan protap dan peran perawat dalam penerapannya.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Unit atau Lembaga: Kedokteran > Program Studi Ilmu Keperawatan
Depositing User: SSi Santi Ariningsih
Date Deposited: 18 Nov 2010 08:16
Last Modified: 18 Nov 2010 08:16
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/5692

Actions (login required)

View Item View Item