Repository Universitas Andalas

HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU DALAM PEMBERIAN MAKANAN PENDAMPING ASI (MP-ASI) DENGAN KEJADIAN DIARE PADA BAYI USIA 6-12 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SEMURUP KABUPATEN KERINCI PROPINSI JAMBI TAHUN 2009

IRAWAN, AHMADI (2009) HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU DALAM PEMBERIAN MAKANAN PENDAMPING ASI (MP-ASI) DENGAN KEJADIAN DIARE PADA BAYI USIA 6-12 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SEMURUP KABUPATEN KERINCI PROPINSI JAMBI TAHUN 2009. Other thesis, Fakultas Kedokteran.

[img] PDF (HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU DALAM PEMBERIAN MAKANAN PENDAMPING ASI (MP-ASI) DENGAN KEJADIAN DIARE PADA BAYI USIA 6-12 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SEMURUP KABUPATEN KERINCI PROPINSI JAMBI TAHUN 2009 ) - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (500Kb)

Abstract

Pengetahuan dan sikap ibu sangat berpengaruh dalam pemberian makanan pendamping ASI, jika tidak diikuti dengan cata-cara yang benar dan tidak memperhatikan segi-segi kebersihan dan kandungan yang terdapat pada makanan pendamping ASI tersebut akan dapat mengganggu sistem pencernaan dan sangat rentan sekali untuk terjadinya diare. Angka kejadian diare diIndonesia masih cukup tinggi,terutama pada bayi. Laporan cakupan penderita diare pada bayi usia 6 - 12 bulan di Puskesmas Semurup tahun 2007 masih cukup tinggi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah ada hubungan pengetahuan dan sikap ibu dalam pemberian makanan pendamping ASI dengan kejadian diare pada bayi usia 6 - 12 bulan di wilayah kerja Puskesmas Semurup kecamatan Air Hangat kabupaten Kerinci propinsi Jambi. Penelitian ini bersifat korelatif dengan pendekatan cross sectional study yang dilakukan pada bulan Februari 2009. Populasi penelitian ini adalah seluruh ibu-ibu yang mempunyai bayi usia 6 - 12 bulan yang berkunjung ke Puskesmas Semurup dengan sampel sebanyak 98 orang ibu dengan menggunakan teknik sampel random sampling. Pengolahan dan analisa data dilakukan secara univariat dan bivariat. Didapatkan hasil penelitian yang menunjukan bahwa 60.2 % berpengetahuan baik, 39.8 % berpengetahuan kurang, 63.3 % bersikap positif, 36.7 % bersikap negatif dan kejadian diare 43.9 %. Secara Statistik didapatkan adanya hubungan yang bermakna antara pengetahuan dan sikap ibu dalam pemberian makanan pendamping ASI dengan kejadian diare pada bayi usia 6 - 12 bulan. Bagi petugas puskesmas perlu dilakukan penyuluhan secara berkala tentang pemberian makanan pendamping ASI, sehingga dapat mengurangi kejadian diare terutama pada bayi yang telah mendapatkan makanan pendamping ASI.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Unit atau Lembaga: Kedokteran > Program Studi Ilmu Keperawatan
Depositing User: SSi Santi Ariningsih
Date Deposited: 18 Nov 2010 08:15
Last Modified: 18 Nov 2010 08:15
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/5693

Actions (login required)

View Item View Item