Henmaidi, Henmaidi and Kurniawan, Rahmat (2009) PENENTUAN BIAYA KUALITAS DALAM PROSES PRODUKSI KANTONG JENIS PASTED. PENENTUAN BIAYA KUALITAS DALAM PROSES PRODUKSI KANTONG JENIS PASTED , 8 (2). ISSN 1412-4769
Microsoft Word (PENENTUAN BIAYA KUALITAS DALAM PROSES PRODUKSI KANTONG JENIS PASTED )
- Published Version
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication. Download (426Kb) |
Abstract
Salah satu kebijakan yang dilakukan Pabrik kantong semen PT. Semen Padang adalah produk yang bebas cacat dan sesuai dengan standar kualitas produk yang telah ditentukan perusahaan. Namun demikian, kesalahan produksi masih saja terjadi khususnya dalam proses produksi. Tingginya jumlah cacat produksi pada lini produksi pasted bag ini mengakibatkan meningkatnya harga pokok produksi kantong lem (pasted). Oleh karena ini diperlukan suatu perhitungan biaya kualitas dari lini produksi pasted bag. Biaya kualitas didefenisikan sebagai biaya-biaya yang terjadi selama proses. Dalam penelitian ini perhitungan biaya kualitas dilakukan berdasarkan metode Prevention Appraisal Failure (PAF), biaya kualitas dikelompokkan menjadi biaya pencegahan, biaya penilaian dan biaya kegagalan internal, sedangkan untuk biaya kegagalan eksternal tidak dilakukan perhitungan, karena keterbatasan data yang tersedia. Dalam melakukan perhitungan biaya kualitas digunakan pendekatan Activity Based Costing untuk menentukan komponen biaya kualitas. Besarnya biaya kualitas rata-rata yang dihitung dengan pendekatan activity based costing pada lini produksi pasted bag ini adalah Rp 495.725.417 atau 16,97 % dari total biaya aktivitas. Aktivitas yang menimbulkan biaya kegagalan internal terbesar adalah biaya karena mesin stop pada saat proses produksi yaitu sebesar Rp 132.269.852 atau 61,70 % dari rata-rata total biaya kegagalan internal atau 26,68 % dari rata-rata total biaya kualitas. Kata kunci : biaya kualitas, pasted bag, activity based costing
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Unit atau Lembaga: | Fakultas Teknik > Teknik Industri |
Depositing User: | SSi Resta Yanda |
Date Deposited: | 24 May 2010 08:11 |
Last Modified: | 24 May 2010 08:11 |
URI: | http://repository.unand.ac.id/id/eprint/688 |
Actions (login required)
View Item |