Suhairiansyah, Suhairiansyah (2008) Pembangunan Prototipe Sistem Informasi Repon Stunami : Pengaksesan Data Kebutuhan Tempat- Tempat Pengungsian Melalui Web. Other thesis, Fakultas Teknik.
|
PDF (Pembangunan Prototipe Sistem Informasi Repon Stunami : Pengaksesan Data Kebutuhan Tempat- Tempat Pengungsian Melalui Web)
- Supplemental Material
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication. Download (348Kb) | Preview |
Abstract
Tsunami merupakan suatu bencana alam yang dapat ditimbulkan oleh adanya gempa bumi, letusan gunung api bawah laut dan runtuhan pegunungan bawah laut. Indonesia sebagai salah satu negara yang dilalui deretan pegunungan api sangat berpotensi ditimpa bencana tsunami. Bencana gempa bumi dan tsunami yang terjadi di Aceh pada tahun 2004 silam telah menimbulkan ban.vak korban jiwa dan kerugian materil. Banyak korban bencana yang masih hidup kehilangan tempat tinggal, harta benda dan keluarga. Mereka kemudian mengungsi ke tempat-tempat pengungsian untuk bertahan hidup. Namun tidak semua tempat pengungsian tersentuh oleh bantuan yang datang dari dalam maupun dari luar negeri. Bantuan yang datang menumpuk pada satu tempat seperti di pelabuhan dan di gudang-gudang logistik. Hal ini disebabkan oldh kurangnya informasi tentang tempat-tempat pengungsian yang memerlukan bantuan. Bencana tsunami dapat pula terjadi di kota Padang. Untuk menunjang proses respons terhadap bencana tsunami di kota Padang, maka dibangun suatu prototipe sistem informasi respons tsunami : pengaksesan data kebutuhan tempat-tempat pengungsian melalui web. Sistem ini sangat berguna bagipara donatur, pemerintah dan pihak- pihak yang ingin memberikan bantuan karena mampu memberikan informasi tentang tempat-tempat pengungsian yang memerlukan bantuan dan seluruh transaksi bantuan yang terjadi di tempat-tempat pengungsian. Sistem ini dibangun menggunakan perangkat lunak Maplnfo, Ms Office Frontpage, Macromedia DreamweavelfilesystemFOX BASE dan bahasa pemrograman PHP. Sistem dibangun berdasarkan metode waterfall yang terdiri dari proses analisa persoalan, desain, pembuatan kode (coding) dan pengujian. Proses pengujian dilakukan menggunakan metode BlackBox Test dan data kota Padang. Berdasarkan hasil pengujian, dapat disimpulkan bahwa sistem informasi respons tsunami ini telah sesuai dengan kebutuhan pemakai. Kata kunci : respons tsunami, Maplnfo, waterfall, pengungsian.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Unit atau Lembaga: | Fakultas Teknik > Teknik Elektro |
Depositing User: | dody ichwana |
Date Deposited: | 28 Mar 2011 08:34 |
Last Modified: | 10 Oct 2011 08:34 |
URI: | http://repository.unand.ac.id/id/eprint/9419 |
Actions (login required)
View Item |