Repository Universitas Andalas

ANALISIS ONOMATOPE (GITAIGO) DALAM DRAMA TELEVISI KAMEN RIDER W SERIAL 1-10 (KAJIAN PRAGMATIK)

Firman, Firman (2014) ANALISIS ONOMATOPE (GITAIGO) DALAM DRAMA TELEVISI KAMEN RIDER W SERIAL 1-10 (KAJIAN PRAGMATIK). Other thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
PDF (cover)
Download (31Kb) | Preview
[img]
Preview
PDF (Daftar Isi)
Download (107Kb) | Preview
[img]
Preview
PDF (Abstrak)
Download (84Kb) | Preview
[img]
Preview
PDF (Bab I)
Download (122Kb) | Preview

Abstract

ABSTRAK ANALISIS ONOMATOPE (GITAIGO) DALAM DRAMA TELEVISI KAMEN RIDER W SERIAL 1-10 (KAJIAN PRAGMATIK) Oleh : FIRMAN. Kata Kunci : Ilokusi, Gitaigo,Tindak Tutur, Etnografi Komunikasi Penelitian ini, meneliti tentang jenis-jenis gitaigo yang terdapat dalam film Kamen Rider W. Gitaigo adalah kata-kata yang diucapkan untuk menyatakan keadaan benda mati. Penelitian ini difokuskan pada makna gitaigo, fungsi gitaigo, dan makna ilokusi. Ilokusi adalah apa yang ingin dicapai oleh penuturnya pada waktu menuturkan sesuatu. Data pada penelitian ini berasal dari salah satu film jepang berjudul Kamen Rider W. Tahap menganalisis data, peneliti menggunakan metode padan pragmatik dan teknik simak bebas libat cakap. Peneliti menyimak percakapan dalam film tanpa ikut berpartisipasi dengan informan. Data dianalisis dengan menggunakan teori Yule (1996), Hymes(1983), dan Searle (1976). Jenis ilokusi yang ditemukan pada jenis-jenis gitaigo adalah representatif, direktif, komisif, dan ekspresif. Jenis ekspresif adalah tuturan yang paling banyak dipakai dalam drama serial Kamen Rider W representatif karena pada setiap tuturan dalam film tersebut mengandung ekspresi berupa perasaan kaget, pujian, kekaguman, dan perasaan senang. Setelah data dianalisis, tindak tutur deklaratif dalam drama Kamen Rider W ternyata tidak ditemukan, karena karakter dan sifat orang jepang itu sendiri sangat memperhatikan kesantunan berbicara dan etika bersikap, maka mereka berusaha untuk menghargai perasaan mitra tuturnya.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: P Language and Literature > PL Languages and literatures of Eastern Asia, Africa, Oceania
Unit atau Lembaga: Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Jepang
Depositing User: Putri Sakinah Iput
Date Deposited: 12 Apr 2014 04:49
Last Modified: 12 Apr 2014 04:49
URI: http://repository.unand.ac.id/id/eprint/19695

Actions (login required)

View Item View Item